in ,

Tak Perlu Jauh-Jauh, Ini Hotel Romantis Solo untuk Bulan Madu Kahiyang

8 Hotel Romantis di Solo

Rabu tanggal 8 November 2017 adalah hari yang bersejarah bagi keluarga besar orang nomor satu di Indonesia. Putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu resmi menikah. Pria yang beruntung mempersuntingnya sekaligus menjadi mantu Jokowi adalah Bobby Nasution. Setelah menyandang status suami istri akan semakin lengkap jika melakukan bulan madu. Tidak perlu jauh sampai ke luar negeri, karena Solo juga punya deretan hotel romantis. Berikut daftarnya

Baca juga : Lembah Hijau Rumbia, Eksotisme Alami Jeneponto

Yang pertama adalah Grand Sae Boutique Hotel, tempat menginap dengan kolam renang indoor dan berarsitektur modern. Untuk pasangan yang berbulan madu, menikmati waktu bersama di sini adalah pilihan tepat.

Grand Sae Boutique Hotel
Grand Sae Boutique Hotel [image source]
Dari luar saja, Solo Paragon Hotel sudah terlihat mentereng dengan gedung pencakar langit. Pasangan pengantin baru bisa memilih kamar yang paling mewah dengan pemandangan indah khas Kota Solo.

Solo Paragon Hotel
Solo Paragon Hotel [image source]
Kalau memilih The Royal Surakarta Heritage dapat menikmati nuansa Jawa yang kental sekali. Bangunan hingga interiornya memang mengusung konsep budaya lokal.

The Royal Surakarta Heritage
The Royal Surakarta Heritage [image source]
Juga ada Aston Solo, tempat menginap berbintang yang lokasinya strategis serta menawarkan kamar-kamar dengan fasilitas mewah. Termasuk juga kolam renang terbuka dengan panorama gunung di kejauhan.

 Aston Solo
Aston Solo [image source]
Beda lagi dengan Lorin Solo Hotel. Beranjak ke kolam renang dan taman-tamannya akan membuat para tamu merasa ada di Bali. Sejuk dan menyegarkan!

 Lorin Solo Hotel
Lorin Solo Hotel [image source]
Nama Alila sebagai hotel sudah terkenal karena kemewahannya. Begitu juga yang ada di Solo, pasangan manapun yang bulan madu di sini pasti puas dan betah. Pelayanannya ramah serta lokasinya dekat dengan berbagai kuliner khas.

Alila
Alila [image source]
Best Western Premier terkenal dengan bangunannya yang megah dan berbagai kuliner nikmat. Kolam renangnya menawarkan view menawan di atas ketinggian.

Best Western Premier
Best Western Premier [image source]
Kamar-kamar bernuansa Jawa membuat Omah Sinten punya daya tarik memikat. Meski mematok dengan tarif yang murah, tapi ada fasilitas penjemputan gratis untuk para tamu. Selain itu, lokasinya berada di dekat Pura Mangkunegaran.

Omah Sinten
Omah Sinten [image source]
Rumah Batu Villa dan Spa menjanjikan kenyamanan dan ketenangan khas pedesaan. Kamar yang letaknya ada di depan kolam renang bisa jadi pilihan untuk pengalaman bulan madu paling mengesankan.

Batu Villa dan Spa
Batu Villa dan Spa [image source]
Itulah beberapa rekomendasi tempat menginap di Solo dengan untuk bulan madu Kahiyang dan suaminya. Kamu juga jangan mau kalah, yuk romantis-romantisan di sini. Next

ramadan

Taman Botanikal Sukorambi, Sejuknya Alam Kabupaten Jember

Hotel dengan Kolam Renang luas di Bogor

Hotel dengan Kolam Renang Luas di Bogor, Jangan Kasih Kendor