Penyakit dapat datang kapan saja meski saat kita berencana bersenang-senang. Untuk itu sebelum berangkat traveling perhatikan kembali perlengkapan kalian. Yang terpenting adalah adanya obat-obatan untuk beberapa penyakit yang umum didapatkan saat bepergian seperti mabuk perjalanan maupun flu.
Baca juga : Tips Kemping di Pantai yang Harus Kamu Tau Biar Nggak Jadi Traveler Alay
Banyak hal yang dapat menimpa traveler selama liburan. Kondisi cuaca yang berbeda dengan daerah asal dan juga makanan yang berbeda kadang membawa petaka sendiri bagi traveler. Berikut ini jenis-jenis obat yang penting untuk selalu dibawa kemanapun Anda pergi.
1. Obat Anti Mabuk
Meski sama-sama suka traveling namun antara traveler satu dengan yang lainnya memiliki ketahanan tubuh yang berbeda-beda. Hal ini dapat dilihat mulai dari di perjalanan. Perjalanan yang digunakan saat traveling bisa lewat darat, udara, maupun laut dan ketiganya memiliki resiko yang sama yaitu membuat mabuk bagi yang tidak biasa.
Baik mabuk darat, laut maupun udara sebenarnya dapat dicegah jika traveler mempersiapkan dengan matang perjalanannya, yaitu dengan meminum obat anti mabuh beberapa saat sebelum melakukan perjalanan. Obat anti mabuk ini dapat mencegah orang dari pusing yang menyebabkan muntah. Obat ini banyak tersedia di apotek. Next