Permainan atau wahana yang mampu membuat detak jantung berdetak lebih kencang, sangat diburu oleh orang yang suka menantang keberaniannya. Jika Roller Coaster dengan ketinggian lintasan 10 meter saja masih terlalu biasa, kamu wajib mencoba beberapa wahana ekstrem ini untuk melatih nyalimu. Jika dalam waktu dekat akan traveling ke Korea Selatan, jangan lupa untuk mampir ke sini ya!
Baca juga : Kafe Kartun di Singapura, Asyiknya Makan Ditemani Karakter Favorit
Sky Jump di Inje Narsha Park
Bagaimana rasanya jatuh dari ketinggian sekitar 50 meter dan menyadari bahwa tidak ada satupun pengaman yang terkait di tubuhmu? Tentu saja panik, takut, tidak tahu akan berbuat apa. Tapi untuk urusan adrenalin pastilah akan terpacu. Sensasi seperti ini bisa kamu dapatkan di wahana Sky Jump yang berada di Inje Narsha Park, Korea Selatan. Kamu akan dijatuhkan dari ketinggian 50 meter tanpa menggunakan tali pengaman sama sekali. Serupa dengan bungee jumping tapi tanpa tali yang terikat. Ada jaring khusus yang menunggumu di bawah. Sudah siap untuk terjun?
Ziprider di Jeong Seon
Panjang kabel 1189 meter dan kecepatan maksimal yang mampu mencapai 96 kilometer per jam, membuat Ziprider berbeda dengan flying fox yang pernah kamu naiki. Wahana ini berada di sebuah pegunungan di Jeong Seon, Korea Selatan, yang memang menawarkan banyak kegiatan outdoor yang dapat dilakukan. Dari wahana ini kamu tidak hanya menantang keberanianmu, tapi juga bisa menikmati pemandangan pegunungan yang menakjubkan.
T Express di Everland
Siapa yang belum pernah naik Roller Coaster? Pasti pernah sekali seumur hidup, paling tidak ketika kamu masih anak-anak. Tapi ini Roller Coaster yang satu ini membutuhkan keberanian lebih. Terbuat dari rangka kayu, membuat pengunjung harus menambah kadar keberanian. Nama wahana ini adalah T Express yang berada di Everland Theme Park. Meluncur dengan kecepatan 104 km per jam dan menjadi Roller Coaster tertinggi no 4 di dunia.
Gyro Swing di Lotte World
Bayangkan kamu ada di sebuah ujung pendulum yang dapat berputar 360 derajat dan mengayun hingga lebih dari 90 derajat. Kurang lebih begitulah gambaran singkat dari Gyro Swing yang berada di LotteWorld. Dengan posisi duduk yang melingkar, kaki pengunjung akan lepas menggantung tanpa ada satu pijakan apa pun. Sehingga efek G-Forces akan semakin memacu adrenalinmu ketika Gyro Swing akan mengayun lebih tinggi.
Phaethon Roller Coaster di Gyeongju World Amusement
Ini roller coaster yang luar biasa. Ketinggiannya 45 meter dengan kecepatan yang mencapai 90 km per jam. Dengan dua kali putaran pastilah membuat siapa saja yang menaiki wahana ini berteriak sekencang-kencangnya. Apalagi tikungan-tikungan tajam dengan sudut yang mencapai 90 derajat dengan kecepatan yang sangat tinggi tentu akan membuat perut seperti dikocok. Beberapa area dalam lintasan Phaethon Roller Coaster ini bahkan membuat posisi badanmu benar-benar terbalik.
Pastikan kondisi badanmu fit ya sebelum memutuskan untuk naik wahana ekstrem ini. Buat yang takut ketinggian, wahana seperti ini bisa jadi latihan agar phobia ketinggianmu hilang. Berani kah? Next