Ayudia Bing Slamet dikenal sebagai artis Indonesia yang suka traveling bareng keluarganya. Mereka juga rutin mengunggah pengalaman selama liburan di channel Youtube. Seperti ketika berkunjung ke beberapa destinasi di Denmark. Pergi ke mana saja, ya? Simak ulasan berikut.
Baca juga : Mengunjungi Wisata Rishikesh, Sang Ibukota Yoga di India
Kopenhagen
Kopenhagen merupakan kota paling luas sekaligus pusat pemerintahan Denmark yang dikunjungi Ayudia Bing Slamet. Tempat ini merupakan gambaran kawasan Skandinavia yang enak dikelilingi dengan sepeda roda dua atau jalan kaki.
Teman Traveler bisa singgah ke Tivoli Gardens, Christiansborg Palace, dan jangan lupa berkunjung ke Nyhavn Harbor yang penuh bangunan warna-warni. Puaskan berfoto-foto di sana.
The Six Forgotten Giants, Albertslund
Ayudia Bing Slamet juga berkunjung ke kawasan Albertslund, kurang lebih 25 menit dari Kopenhagen. Di sana terdapat sebuah hutan tempat salah satu karya seni instalasi bertajuk The Six Forgotten Giants. Patung raksasa terbuat dari kayu dan diletakkan tersebar di beberapa area di Kopenhagen.
Teman Traveler harus mengikuti petunjuk yang tertera di situs milik Thomas Dambo, sang seniman, untuk menemukan lokasi The Six Forgotten Giants. Kalau berhasil menemukannya, tentu membawa kepuasan tersendiri. Seru, bukan?
Arken Museum
Arken Museum adalah bangunan monumental yang berlokasi di Koge Bay Beach, Kopenhagen selatan. Tempat ini mempunyai bentuk seperti kapal terdampar. Arken Museum menyimpan kurang lebih 400 karya seni kontemporer, berasal dari negara-negara Skandinavia dan Eropa lainnya.
Terdapat beberapa pameran yang sedang berlangsung di Arken Museum. Di antaranya Wonderous yang menampilkan benda sehari-hari dengan bentuk agak aneh dan A World of Love yang memamerkan makhluk-makhluk mutasi hewan dengan manusia.
Teman Traveler yang ingin melihat hasil karya kontemporer tersebut? Siapkan uang tiket kurang lebih Rp270 ribuan untuk pengunjung di atas 17 tahun. Arken Museum buka setiap hari kecuali Senin, mulai sekitar pukul 10.00 waktu setempat.
Vallensbaek
Selain tiga destinasi di atas, Teman Traveler bisa singgah ke Vallensbaek. Sebuah kawasan permukiman di Hovedstaden, berjarak kurang lebih 25 menit berkendara dari Kopenhagen. Terdapat sejumlah atraksi menarik yang patut disinggahi, di antaranya Danau Vallensbaek So dan Cagar Alam Vallensbaek Mose.
Itulah setidaknya lokasi wisata di Denmark yang harus dikunjungi. Mungkin negara cantik ini bisa jadi destinasi liburan Lebaranmu. Setuju, kan? Next