Naiknya kaisar Naruhito di Jepang menjadi perbincangan hangat baru-baru ini. Setelah sebelumnya membuat heboh karena Kaisar Akihito merupakan kaisar pertama yang turun takhta atas kemauannya sendiri. Nggak cuma Jepang, kerajaan di berbagai belahan dunia ini juga punya cerita unik. Penasaran? Yuk intip!
Baca juga : Nadine Chandrawinata Honeymoon Lagi, Kali ini ke Finlandia untuk Nikmati Salju
Kekaisaran Jepang
Naruhito merupakan anak dari Kaisar Akihito. Menjadi perbincangan di berbagai media karena merupakan kaisar pertama yang turun takhta. Hal tersebut membuat banyak orang semakin penasaran akan sistem kerajaan di Jepang. Dan Istana Kekaisaran Tokyo menjadi tempat tinggal utama Kaisar Jepang.
Namun istana tersebut tidak dibuka untuk umum. Masyarakat dan wisatawan hanya bisa berkunjung ke Kokyo Gaien atau area kompleks Taman Istana Kaisar. Kalian bisa berkeliling di sana tanpa dipungut biaya sepeser pun.
Raja Salman dan Singgasananya
Siapa yang tak kenal dengan Raja Salman? Yap, raja Arab Saudi ketujuh tersebut selalu dikenal akan kemewahannya. Uniknya ia juga memiliki kebiasaan aneh. Yakni selalu membawa kursi pribadinya ketika bepergian ke sejumlah tempat.
Bahkan tahun 2017 lalu, Raja Salman sempat berkunjung ke Bali dan membawa langsung kursi pribadi senilai Rp17 miliar beserta televisi sebesar 80 inci. Bahkan untuk mengangkut barang-barang lainnya, ia menyewa sebanyak 45 truk yang ada di Pulau Dewata. Fantastis banget kan.
Sultan Brunei Habis Ratusan Juta Saat Potong Rambut
Beberapa waktu belakangan, Sultan Brunei lagi ramai diperbincangkan karena menerapkan hukuman rajam sampai mati bagi pelaku LGBT. Ia pun juga menjadi sorotan karena penghasilannya mencapai Rp1,5 juta per detik. Menariknya lagi, Sultan Hassanal Bolkiah rela menghabiskan uang sebesar Rp351 juta hanya untuk potong rambut. Ia menerbangkan penata rambut favoritnya ke Brunei dengan pesawat jet pribadi.
Anggota Kerajaan Inggris Wajib Bawa Baju Hitam
Kehidupan kerajaan Inggris selalu menjadi sorotan. Apalagi kabar terbaru soal perselingkuhan Prince William. Disamping itu, ada cerita menarik yang mungkin belum kalian ketahui. Ketika bepergian dalam jarak jauh atau dekat, setiap anggota kerajaan wajib membawa baju hitam. Alasannya agar bisa digunakan sewaktu menghadiri pemakamakan resmi.
Itulah beberapa cerita unik dari berbagai kerajaan yang ada di dunia. Mana menurut Teman Traveler yang paling unik? Next