Warna-warni gereja berkubah tercantik di dunia ini akan membawamu seperti pergi ke negeri dongeng. Mengunjunginya, akan membuat libur Natal Teman Traveler bahagia! Bentuk bangunannya yang cantik serta detail arsitektur yang luar biasa bisa bikin siapa pun terpana. Di mana sajakah gereja-gereja cantik tersebut? Berikut ulasannya!
Baca juga : Menikmati Arbanat di Penjuru Asia, Mulai dari Pakai Crepe sampai Diisi Kacang
1. Saint Basil Katedral, Rusia
Saint Basil’s Cathedral merupakan salah satu gereja berkubah tercantik di dunia yang berada di Negara Rusia. Lokasi tepatnya ada di ujung sebelah tenggara kawasan Red Square, Moscow, Rusia. Gereja ini memiliki banyak kubah berukuran kecil yang berwarna-warni.
Mengunjunginya Teman Traveler seperti berada di istana negeri dongeng. Berdasarkan sejarah, bangunan ini dibangun antara tahun 1555 – 1561. Bangunannya tidak terlalu besar, meski begitu kecantikannya memesona siapa saja.
2. Cathedral of Santa Maria del Fiore, Italia
Gereja ini memiliki kubah berwarna coklat tua di bagian atas. Kubah tersebut terbuat dari susunan batu bata dengan bentuk oktagonal atau segi delapan. Merupakan salah satu gereja cantik yang ada di kawasan Florence, Italia. Nama aslinya adalah Basilica Santa Maria del Fiore.
Bangunan megah ini dibangun pada 1296 hingga 1436. Perancangnya adalah Filippo Brunelleschi. Diceritakan bawa Leonardo da Vinci juga memiliki peran dalam pembuatan kubah di Cathedral of Santa Maria del Fiore ini.
3. Berlin Cathedral, Jerman
Gereja berkubah tercantik di dunia selanjutnya bisa Teman Traveler temukan saat liburan Natal ke Jerman. Namanya adalah Berlin Cathedral. Walau disebut katedral sebenarnya bangunan ini merupakan gereja Protestan dengan nama Evangelical Church. Desain bangunannya bergaya Neo-Renaissance. Berdasarkan sejarahnya, ia berdiri pada 1905.
4. St. Marks Basilica, Italia
Masyarakat setempat mengenal gereja ini dengan nama Basilica San Marco. Ia dibangun dari 1804 hingga 1117 oleh Domenico Contarini. Bangunannya bergaya Gotik dan Byzantine. Bisa terlihat dari kubah-kubah yang ada di bagian atas gereja yang mirip dengan masjid dengan gaya Ottoman Turki.
Masukkan St. Marks Basilica ini sebagai destinasi libur Natal Teman Traveler ya. Pasalnya ia merupakan gereja paling penting di Venesia dan menyimpan relik jenazah ST. Markus yang merupakan satu dari 12 murid Yesus.
5. Marble Church, Denmark
Gereja berkubah tercantik di dunia selanjutnya yang bisa bikin bahagia ketika mengunjunginya saat libur Natal adalah Marble Church di Denmark. Kubah besar berwarna biru yang megah ini adalah bagian dari gereja yang dibangun pada 1749 hingga 1894. Bangunan bergaya Baroque-Rococo ini dirancang oleh Nicolai Eigtved. Marble Chrurch merupakan gereja Protestan dengan kubah paling besar di Skandinavia, lebarnya mencapai 31 Meter.
6. Karlskirche, Austria
Dengan kubah setinggi 70 Meter, Karlskirche atau Gereja St. Charles merupakan gereja Katolik bergaya campuran antara Baroque-Rococo. Diarsiteki oleh Von Erlach dan dibangun pada 1737, Gereja St. Charles memiliki dua pilar raksasa yang penuh dengan relief. Teman Traveler harus mengunjunginya saat libur Natal tiba.
7. Smolny Cathedral, Rusia
Gereja berkubah tercantik di dunia selanjutnya yang akan membuat libur Natal Teman Traveler bahagia adalah Smolny Cathedral. Ia merupakan salah satu gereja paling indah yang ada di Rusia. Berwarna dominan biru dan putih dengan bentuk bangunan yang megah, siapa sangka bahwa gereja ini pernah mengalami masa sulit pada pasca-Revolusi.
Selama puluhan tahun, bangunan megah ini digunakan sebagai gudang. Bahkan saat Soviet runtuh, gedung ini juga sempat dimanfaatkan sebagai gedung konser. Gereja ini dirancang oleh Bartolomeo Rastrelli pada 1748.
Bagaimana? Terpesona dengan gereja berkubah tercantik di dunia? Seumur hidup sekali, Teman Traveler harus mengunjunginya untuk libur Natal yang tambah berbahagia. Kira-kira, mau ajak siapa untuk menikmati keindahannya?! Next