Para arsitek dunia telah membuktikan keahliannya dalam mendesain dan membangun sebuah jembatan yang begitu megah. Beberapa rekor silih berganti telah dipecahkan mulai dari jembatan tertinggi hingga jembatan terpanjang di dunia. Meski kesemuanya itu memiliki fungsi yang sama yaitu sebagai sarana penghubung dua tempat namun ketika rekor terpecahkan maka akan memberikan kebanggaan tersendiri atas terbangunnya jembatan tersebut.
Baca juga : 10 Menara Jam Paling Terkenal di Dunia
Baca Juga :6 Bangunan Megah Ini Hasil Gagasan Presiden Soekarno
Selain sebagai sarana penghubung, jembatan juga memiliki fungsi lain yaitu untuk mempercantik wajah kota. Sehingga banyak jembatan didesain dengan arsitektur yang menarik dan pada akhirnya jembatan tidak hanya digunakan untuk menyeberang saja namun menjadi salah satu obyek wisata yang menarik untuk dikunjungi. Berikut 6 besar jembatan terpanjang di dunia.
1. Hangzhou Bay Bridge, Tiongkok – Jembatan Jalan Raya Terpanjang
Hangzhou Bay Bridge adalah jembatan yang menghubungkan antara kota Jiaxing dan Ningbo di Provinsi Zhengjiang, Tiongkok. Jembatan ini merupakan jembatan jalan raya yang terletak di seberang teluk Hangzhou di wilayah pantai timur Tiongkok.
Jembatan yang tahap pembangunannya selesai pada tanggal 14 Juni 2007 ini baru benar-benar dibuka untuk umum pada tanggal 1 Mei 2008 setelah melalui beberapa waktu pengujian dan evaluasi standar kelayakan jalan. Dengan dibangunnya jembatan ini maka akan memperpendek jarak perjalanan antara jalan raya Ningbo dan Shanghai dari semula 400 kilometer menjadi 80 kilometer dengan jarak tempuh menjadi satu jam saja. Next