in ,

Top 7 Jembatan Tertinggi di Dunia, Melintasinya Seperti Berjalan di Awan

Jembatan selain dijadikan alat hubung dua tempat yang terpisah oleh jurang atau sungai juga menjadi salah satu daya tarik wisata di berbagai belahan dunia. Hal ini dikarenakan jembatan modern dibangun dengan memperhatikan keindahan arsitektur disamping keamanan rancang bangun. Beberapa negara di dunia malah memiliki jembatan yang dibangun diatas ketinggian yang sangat menakjubkan sekaligus mengerikan.

Baca juga : Liburan di Thailand Malah Dibayar, Mau Coba?

Baca Juga : 4 Kebun Binatang Paling Bersih di Asia Tenggara

Dari semua jembatan tinggi di penjuru dunia separuh lebih disumbangkan oleh negara China. Kontur wilayahnya yang bergunung-gunung membuat negara ini membangun jembatan di tempat-tempat yang sulit dipercayai bisa dibangun sebuah jembatan. Pun begitu negara-negara lain yang memiliki wilayah yang juga bergunung, rata-rata negara tersebut memiliki jembatan yang sangat tinggi. Berikut top 7 jembatan tertinggi di dunia.

1. Sidu River Bridge, China

Sidu River Bridge dikenal pula dengan nama Jembatan Siduhe merupakan jembatan tertinggi di dunia yang berada di China. Model jembatan ini adalah suspensi dengan panjang total mencapai 1.222 meter. Dinobatkan sebagai jembatan tertinggi di dunia sebab jarak antara permukaan jembatan (aspal) hingga dasar lembah Sungai Sidu adalah 496 meter. Bayangkan saat melintas di jembatan ini, Anda akan merasa seperti terbang di langit.

Jembatan dibangun di atas lembah Sungai Sidu yang terletak di dekat Yesanguan di Badong Provinsi Hubei, China. Pada proses pembangunannya juga melibatkan roket yang digunakan untuk menarik kabel suspensi yang tidak memungkinkan diangkut oleh helikopter. Jembatan yang menelan biaya tak kurang dari USD 100 juta ini mulai dioperasikan untuk umum setelah diresmikan pada tanggal 15 November 2009. Next

ramadan

Written by Alfri

Aku orangnya suka traveling terutama menjelajahi tempat-tempat yang belum banyak dijamah para turis.

Jangan Lewatkan Festival Mutiara di Lombok Bulan Agustus Ini

Padang Punya Air Terjun Yang Mengalir Dari Puncak “Piramida”