Ratu Elizabeth telah meninggal dunia setelah sakit pada Kamis 8 September 2022 waktu setempat. Sang ratu telah memimpin Kerjaan Inggris selama puluhan tahun. Selama masa hidupnya ada beberapa tempat yang lekat kaitannya dengan ibu dari Pangeran Charles tersebut. Berikut ini adalag beberapa tempat yang bisa didatangi untuk mengenang Ratu Elizabeth II
Baca juga : Keunikan Jembatan Berbentuk Mirip DNA di Asia, Salah Satunya Baru Diresmikan di Indonesia
1. Istana Buckingham
Istana Buckingham adalah tempat dimana Ratu Elizabeth II menghabiskan sebagian besar hidupnya. Istana yang terlelat di London ini memiliki 775 kamar. Salah satunya adalah kamar pribadi Sang Ratu. Istana ini biasanya dibuka untuk umum sekitar bulan Agustus hingga September ketika Ratu Elizabeth biasanya menghabiskan waktu di luar Istana Backungham.
2. Kastil Windsor
Sang Ratu cenderung menghabiskan akhir pekannya di Kastil Windsor dekat London. Kastil ini dibangun sekitar 1.000 tahun yang lalu oleh William Sang Penakluk dan telah ditinggali sejak saat itu. Di sini wisatawan dapat mengunjungi Kapel St. George, tempat sepuluh raja dimakamkan, di antaranya Henry VIII dan istri ketiganya Jane Seymour.
3. Kastil Balmoral
Kastil Balmoral adalaha tempat dimana Sang ratu menghembuskan nafas terakhir pada Kamis 8 September 2022 waktu setempat. Tempat ini biasana dikunjungi ratu untuk berlibur bersama keluarga. Lokasinya di Dataran Tinggi Skotlandia. Dari April hingga Juli, sebagian kecil kastil terbuka untuk pengunjung, begitu juga taman dan kebunnya.
4. Istana Holyroodhouse
Kediaman resmi Ratu di Skotlandia adalah Istana Holyroodhouse di Edinburgh. Ratu Elizabeth II menghabiskan waktu singkat di sini untuk mengadakan upacara kenegaraan dan resepsi resmi. Istana ini paling dikenal sebagai tempat tinggal Mary, Queen of Scots. Ratu Skotlandia yang paling terkenal dan akhirnya dieksekusi karena pengkhianatan tingkat tinggi pada tahun 1587.
5. Clarence House
Ratu Elizabeth sempat tinggal di Clarence House bersama suaminya sebelum naik takhta. Lokasinya berada di dekat Istana Buckingham London. Setelah itu rumah tersebut menjadi kediaman resmi putranya Charles beserta Camilla. Setiap tahun di bulan Agustus, lima ruang di lantai dasar dibuka untuk tur umum.
6. Westminster Palace
Ratu memakai Mahkota Kerjaan setiap tahun untuk membuka parlemen di Istana Westminster. Ratu hanya diperbolehkan memasuki Istana Westminster untuk pembukaan parlemen. Ini bisa dibilang adalah tempat para politisi. Istana Westminster di tepi sungai Thames terbuka untuk umum, dan wisatawan bahkan dapat menonton debat publik.
7. Menara London
Menara London dibangun pada tahun 1066 atas perintah William Sang Penakluk. Sejak saat itu memiliki berbagai fungsi termasuk jadi penjara. Menara London dapat dikunjungi sebagai destinasi wisata.Ada pameran mahkota kerjaan juga.
Itulah beberapa tempat yang dapat dikunjungi untuk mengenang mendiang Ratu Elizabeth II. Bangunan-bangunan yang memiliki sejarah panjang bagi Kerjaan Inggris. Next