Rumah pohon menjadi salah satu tempat yang paling nyaman untuk mengasingkan diri. Berada di atas pohon di dalam hutan menciptakan suasana yang tenang dan serasa menyatu dengan alam. Tak heran jika di mana pun rumah pohon dibangun selalu saja banyak turis yang mengantre untuk menginap di dalamnya.
Baca juga : Pindah ke Desa Super Indah Ini Kamu Akan Dibayar 1 Miliar, Mau?
Baca Juga : 8 Negara Terkecil di Dunia Yang Bisa di Jelajahi Dalam Sehari Saja
Beberapa rumah pohon dibangun dengan gaya arsitektur yang tinggi sehingga tak mengherankan jika beberapa diantaranya dibanderol dengan harga sewa selangit. Namun harga tersebut tentu setara dengan kepuasan baik fasilitas maupun lingkungan yang ditawarkan. Berikut 10 rumah pohon yang menjadi impian para traveler.
1. Minister’s Tree house – Amerika Serikat
Rumah pohon pertama dan yang paling spektakuler adalah Minister’s Tree house yang terletak di Crossville, Tennessee, Amerika Serikat. Dinamakan Minister sebab rumah pohon ini dibangun oleh seorang menteri bernama Horace Burgess. Rumah pohon ini disebut-sebut sebagai rumah pohon terbesar di dunia.
Hal tersebut merujuk pada ukuran bangunannya yang memang sangat besar. Dibangun di ketinggian 30 meter, rumah ini terbagi menjadi 10 tingkat dan menggunakan 6 pohon besar sebagai pondasinya. Lebih dari 14 tahun dibutuhkan untuk membangun rumah mewah tersebut. Namun sayang tersiar kabar bahwa rumah itu sudah ditutup karena alasan keamanan. Namun buat traveler yang ingin melihatnya dari dekat bisa datang langsung ke lokasi. Next