in

Tips Agar Rumah Aman Selama Ditinggal Liburan

5. Jangan Menaruh Kunci di Bawah Keset

Ini sering sekali dilakukan orang-orang ketika meninggalkan rumah mereka menaruh kunci cadangan di bawah keset. Dahulu memang tempat ini aman untuk menyembunyikan kunci rumah namun sekarang jangan pernah mencoba melakukannya.

Baca juga : 7 Biaya Tak Terduga Saat Traveling Yang Wajib Kamu Tahu

Menyimpan Kunci Rumah di Bawah Keset Tidak Aman (c) www.smartlockreviews.com
Menyimpan Kunci Rumah di Bawah Keset Tidak Aman (c) www.smartlockreviews.com

Para maling kini sudah pintar, saat mereka mengetahui rumah Anda kosong maka hal pertama yang mereka lakukan adalah mengecek setiap sudut rumah Anda untuk mencari kunci yang mungkin Anda sembunyikan seperti di bawah keset, pot bunga, di atas kusen pintu dan tempat lainnya. Jadi lebih baik kunci rumah Anda bawa agar rumah tetap aman.

6. Copot Semua Kabel Elektronik

Sebelum meninggalkan rumah sebisa mungkin cek semua kabel peralatan elektronik di rumah Anda. Jangan sampai Anda meninggalkan rumah dengan berbagai kabel yang masih menancap di stop kontak.

Cabut Semua Kabel Yang Masih Menancap di Stop Kontak (c) www.feliatour.com
Cabut Semua Kabel Yang Masih Menancap di Stop Kontak (c) www.feliatour.com

Hal ini sangat berbahaya jika terjadi korsleting listrik. Rumah Anda bisa terbakar habis jika hal ini terjadi, lagi pula meninggalkan rumah dengan keadaan semua alat elektronik masik terhubung ke listrik bukanlah cerminan hidup yang peduli lingkungan.

Itulah beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum meninggalkan rumah untuk pergi berlibur dalam waktu yang lama.

Baca Juga: 8 Bangunan Bersejarah di Indonesia

Next

ramadan

Written by Alfri

Aku orangnya suka traveling terutama menjelajahi tempat-tempat yang belum banyak dijamah para turis.

Hanya di New Meksiko, Ada Museum Berisi Ratusan Rudal Perang

Terminal Bus di Indonesia yang Tak Kalah Megah dari Luar Negeri