Melihat musim gugur di Jepang merupakan salah satu keinginan orang-orang saat berlibur ke Negeri Sakura. Daun-daun berwarna kuning yang gugur dari pepohonan inilah yang jadi daya tariknya. Nah, kalau kalian ingin memandangnya lebih jelas, ada beberapa tempat wisata di Jepang yang direkomendasikan untuk melihat musim gugur. Berikut ulasannya.
Baca juga : First World Malaysia, Hotel dengan Warna-Warni Cantik yang Buat Siapa Saja Menoleh
Urabandai Lake
Salah satu tempat terbaik untuk melihat musim gugur di Jepang adalah Urabandai Lake. Ketika autumn, pengunjung bisa menikmati panorama daun yang mulai menguning di pohonnya. Menariknya, warna kuning dari daun akan memantul ke arah danau.
Supaya lebih menikmati panoramanya, kalian dapat menyewa perahu untuk melihat musim gugur di Urabandai Lake secara keseluruhan. Waktu terbaik untuk melihat pemandangan seperti ini adalah awal Oktober sampai awal November.
Meiji Jingu Gaien
Di akhir November sampai awal Desember, Teman Traveler bisa melihat indahnya musim gugur di Meiji Jingu Gaien. Di sini, kalian dapat melihat 146 Pohon Ginkgo yang berjajar di sebelah kanan dan kiri.
Di puncak musim gugur, daun Pohon Ginkgo akan menguning indah. Jalanan ini seakan berubah menjadi terowongan yang bercahaya dengan pancaran sinar matahari di atasnya.
Eikando
Masih di waktu yang sama, kalian juga dapat menikmati musim gugur di Kyoto. Salah satu tempat yang bisa dituju adalah Eikando untuk menyaksikan indahnya autumn. Pada bulan tersebut, berbagai daun akan mulai berubah warna menjadi kuning, merah, hingga kecoklatan sebagai suasana khas pada musim gugur. Di sana kalian juga bisa melihat-lihat danau dan juga kuil yang populer di Kyoto.
Minoo Park
Berlokasi dekat dengan Kyoto, maka waktu terbaik untuk menikmati musim gugur di Osaka pun sama, yaitu pada akhir November hingga awal Desember. Teman Traveler bisa pergi ke Minoo Park.
Minoo koen merupakan sebuah lembah dengan air terjun cantik yang berpadu serasi dengan warna merah kuningnya dedaunan pada musim gugur. Di samping itu terdapat Ryuani Temple yang memiliki jembatan kecil berwarna merah cerah, tampak serupa dengan daun dari pohon mapple yang juga berubah warna.
Jadi, itulah rekomendasi tempat wisata di Jepang untuk melihat musim gugur. Semuanya mempunyai keindahan masing-masing, sehingga terserah Teman Traveler ingin mengunjungi yang mana. Jadi, tertarik untuk melihat musim gugur di mana? Next