Salah satu atraksi yang ditunggu-tunggu saat musim tiba di Jepang adalah mekarnya bunga Sakura. Menurut jadwal, biasanya bunga cantik tersebut mekar di bulan April. Namun tahun ini, bunga Sakura di Jepang diperkirakan mekar lebih awal, yaitu pada Maret 2019.
Baca juga : Indahnya George Town, Kawasan Klasik Malaysia yang Cantik
Berdasarkan data milik Japan Meteorologi Corporation yang dilansir dari Channel News Asia, berikut ini prediksi mengenai waktu beserta lokasi mekarnya bunga Sakura. Jika Teman Traveler punya rencana ingin menyaksikannya, lebih baik catat spot-spot di bawah ini!
1. Sakura Tumbuh di Jepang Bulan Maret
Menurut prediksi, tahun ini bunga Sakura di Jepang akan mekar pertama kali di akhir Maret. Beberapa wilayah yang siap menyambut kedatangannya lebih awal antara lain Kochi (18 Maret), Fukuoka (20 Maret), Tokyo dan Nagoya (22 Maret), Wakayama dan Hiroshima (24 Maret), Kyoto (25 Maret), Osaka (27 Maret), dan Kagoshima (28 Maret).
Di wilayah-wilayah tersebut, Teman Traveler dapat menikmati bunga Sakura di beberapa lokasi. Salah satu spot yang populer adalah Shinjuku Gyoen. Merupakan taman berukuran cukup besar di area Shinjuku dan Shibuya, Tokyo.
2. Sakura Tumbuh di Jepang Bulan April
Jika di bulan Maret Teman Traveler belum punya kesempatan untuk melihat sakura di Jepang, tidak usah khawatir. Karena bunga Sakura masih akan mekar pada bulan April 2019. Terutama di Prefektur Kanazawa (02 April), Nagano dan Sendai (09 April) serta Aomori (24 April).
Salah satu lokasi paling terkenal di antara empat wilayah tersebut adalah Takato Castle Park di Prefektur Nagano. Di sini terdapat sekitar 1500 pohon Sakura dari varietas Kohigan yang berwarna merah muda.
3. Sakura Tumbuh di Jepang Bulan Mei
Jika pada Maret dan April masih belum juga berjodoh untuk melihat bunga Sakura di negeri asalnya, Teman Traveler masih punya kesempatan di bulan Mei 2019. Hanya, pastikan untuk tidak melewatkannya ya! Karena Mei 2019 merupakan kesempatan terakhir melihat bunga Sakura di Jepang tahun ini.
Di bulan Mei, tepatnya tanggal 04 Mei 2019, bunga Sakura hanya bisa disaksikan di Sapporo. Setidaknya terdapat tujuh lokasi di Sapporo yang sempurna untuk menyaksikan bunga cantik ini mekar. Di antaranya Maruyama Park, Nakajima Park, Moerenuma Park, Toda Memorial Park, dan Odori Park.
4. Tempat Terbaik Namun Tidak Populer untuk Nikmati Bunga Sakura
Bunga Sakura di Jepang yang mulai bermekaran menandakan bahwa musim semi segera tiba. Jika berlibur di waktu yang tepat, Teman Traveler tidak akan kesulitan menemukan tempat terbaik untuk menikmatinya.
Namun, tempat-tempat populer tersebut pastinya selalu penuh dengan wisatawan. Apabila Teman Traveler ingin suasana yang lebih sepi, ada beberapa tempat yang cenderung tidak populer namun sama-sama menyuguhkan pemandangan sempurna.
Tempat-tempat tersebut antara lain Hirosaki Castle di Aomori, Teluk Matsushima, Teluk Yokohama, dan Danau Towada yang juga ada di Prefektur Aomori. Sama-sama cantik, kan?
Bunga Sakura di Jepang yang mekar lebih awal tentu menjadi catatan penting untuk para wisatawan yang akan berkunjung dan ingin sekali menikmatinya secara langsung. Termasuk Teman Traveler, bukan?
Kalau begitu jangan lewatkan kecantikan bunga yang hanya mekar satu minggu dalam kurun waktu satu tahun sekali ini ya! Kira-kira mau solo traveling atau pergi bareng teman, nih?! Segera persiapkan keberangkatan dari sekarang! Next