in

Viral Kebun Binatang Kotor, Lakukan Ini Agar Liburan Sambil Jaga Lingkungan

Tips saat berkunjung ke taman safari

Kesejahteraan hewan yang ada di kebun binatang Indonesia kembali terganggu. Seperti yang dicuitkan oleh salah seorang netizen twitter @halocilukba akhir-akhir ini. Ia mengatakan apabila kebun binatang kotor yang terletak di Kolam Renang Kostrad Cilodong, Jawa Barat kondisinya sangat mengenaskan.

Baca juga : Eksotisme Kawah Nirwana Suoh, Keindahannya Mirip Yellowstone Amerika

Di mana ia menemukan kandang monyet penuh dengan sampah, makanan Burung Kasuari yang jauh dari kata layak dan masih banyak lagi. Melihat kejadian ini, kita bisa kok untuk menghindarinya. Cara-caranya bisa lihat ulasan di bawah ini.

Hindari kontak langsung dengan hewan


Jangan menyentuh hewan via twitter.com/halocilukba

Melihat binatang liar dari dekat memang merupakan suatu pengalaman berharga. Sehingga banyak masyarakat tidak ingin melewatkan momen dengan hanya berfoto, tapi juga memegangnya. Namun, hal ini sebaiknya tidak teman traveler lakukan meskipun tidak ada papan larangan untuk menyentuh hewan tersebut. Pasalnya, banyak jenis hewan yang tak suka dengan sentuhan manusia walaupun ia termasuk kategori jinak.

Mengganggu atau mengejutkan binatang

kebun binatang kotor
Jangan mengejutkan binatang via twitter.com/halocilukba

Hal yang perlu kalian lakukan selanjutnya adalah tidak mengganggu hewan. Misalnya dengan membuat suara berisik atau memotretnya menggunakan kilatan flash. Hal tersebut bisa mengakibatkan psikisnya menjadi terganggu. Dampaknya bisa stres hingga bisa berujung kepada kematian. Sehingga, jika ingin melihat hewan usahakan untuk tetap tenang, ya.

Dilarang memberi makan hewan

kebun binatang kotor
Tidak memberi makan hewan via twitter/halocilukba

Kesukaan para pengunjung pada saat berkunjung ke kebun binatang yaitu memberi makan hewan. Tapi, perlu teman traveler perhatikan, kalau kegiatan ini tidak bisa dilakukan kepada semua binatang. Hanya diperbolehkan untuk binatang yang pada kandangnya terdapat tulisan ‘bisa diberi makan’. Jika tidak ada tulisan tersebut, maka jangan memberi makan binatang itu. Selain karena hewan bisa melukai, makanan yang diberikan oleh pengunjung tentu tidak cocok untuk si binatang.

Jangan takut untuk melapor jika terjadi sesuatu pada binatang

kebun binatang kotor
Lapor kepada pihak kebun binatang jika ada yang tidak beres via twitter/halocilukba

Ketika teman traveler berkunjung, agar tidak menjadi kebun binatang kotor, jangan lupa perhatikan juga kondisi hewan dan kebersihan kandangnya. Jika ada yang tidak beres, langsung saja laporkan kepada pihak kebun binatang setempat. Sebaiknya jangan ditunda karena hewan bisa terancam kesehatannya kalau menunggu terlalu lama.

Kebersihan kandang dan kesehatan hewan yang ada pada kebun binatang memang merupakan tanggung jawab dari petugas di sana. Namun, apa yang dilakukan petugas akan sia-sia apabila pengunjung tetap melanggar aturan yang ada. Jadi, mulai sekarang, lakukan empat kegiatan di atas supaya hewan tetap nyaman berada di kandangnya.
Next

ramadan
Kolam renang keren di Golden Tulip

Yuk Staycation di Hotel Golden Tulip Batu, Anak-anak Pasti Hepi

Wisata Pecinta Teknologi di Seoul Suguhkan Cafe Robot 5G Pertama di Dunia, Tech Savvy Wajib Liburan ke Sini!