Pesawat delay atau mengalami keterlambatan, memang sudah biasa. Penyebabnya bisa beragam, seperti masalah teknis maupun lainnya. Tapi, apakah kamu pernah mendengar pesawat delay karena kura-kura? Ya, kura-kura pernah menjadi penyebab beberapa pesawat sekaligus tertunda terbang di salah satu bandara.
Baca juga : Unik! Masuk ke Dragon Tiger Pagodas Taiwan, Harus Lewat Mulut Naga, Berani?
Pesawat Delay karena Kura-Kura
Pada tahun 2021 lalu, tepatnya hari Jumat, 24 September, sempat terjadi hal yang menghebohkan di Bandara Internasional Narita, Tokyo, Jepang. 5 penerbangan mengalami keterlambatan terbang karena seorang pilot melaporkan melihat kura-kura di lintasan pesawat.
Seekor penyu berjalan perlahan di landasan pacu sepanjang 4 kilometer tersebut sekitar pukul 11:35 waktu setempat. Selama 12 menit, lintasan pesawat sebelah kiri ditutup dalam rangka menyelamatkan kura-kura tersebut. Dengan menggunakan jaring, petugas mengambil penyu dari landasan di bandara tersibuk kedua di Jepang ini.
Pasca menyelamatkan kura-kura, petugas memeriksa sekitar landasan pacu apakah ada benda asing lainnya. Setelah memastikan landasan aman, 5 pesawat yang sudah tertunda keberangkatannya selama 15 menit itu pun lepas landas.
Kura-Kura Penghuni Kolam Bandara
Kura-kura yang dengan santainya berjalan di landasan pacu ini memiliki panjang tubuh 30 sentimeter dengan berat badan 2,1 kilogram. Hewan ini adalah penghuni kolam yang berada 100 meter dari lintasan pesawat di Bandara Internasional Narita.
Uniknya, salah satu maskapai yang terdampak adalah All Nippon Airways (ANA) Airbus A380. Di badan pesawat, terdapat corak penyu laut berwarna biru muda dan biru gelap. Dilansir dari Kompas, desain tersebut memiliki arti di mana penyu merupakan simbol keberuntungan. Pihak maskapai mengatakan, adanya penyu yang melintas sebelum pesawat lepas landas, diharapkan sebagai keberuntungan.
Pihak Bandara Pasang Perangkap
Tidak tinggal diam, pihak Bandara Internasional Narita memasang banyak perangkap kura-kura di sekitar kolam penyu yang ada di area bandara. Perangkap tersebut terbuat dari pipa dan jaring-jaring. Kura-kura keluar dari kolam dan menuju landasan pacu untuk berjemur. Sehingga, ketika memanjat dari kolam, mereka akan jatuh ke perangkap.
Perangkap yang dipasang agar mencegah hewan itu masuk ke landasan ini, tentunya aman untuk kehidupan penyu. Perangkap-perangkap dipasang pada Rabu, 20 April 2022.
Jika pesawat delay karena hewan lain seperti anjing, kelinci, atau rakun sudah pernah terjadi, ternyata ada pula karena kura-kura. Namun, dibandingkan hewan-hewan lain, masuknya penyu ke lintasan pesawat dinilai tidak lazim. Next