Siapa bilang liburan hanya identik dengan foya-foya dan hura-hura? Memang, sih, persepsi banyak orang akan mengatakan bahwa liburan adalah sarana untuk menghibur dan mengistirahatkan pikiran agar kembali fresh ketika akan digunakan beraktivitas kembali.
Baca juga : Es Krim Aneh di Dunia yang Anti Mainstream, Berani Coba?
Namun Anda juga dapat mendulang pengalaman sekaligus pengetahuan sembari melakukan kunjungan wisata ke suatu daerah atau negara. Banyak negara di seluruh belahan dunia memiliki tempat-tempat yang menawarkan pengetahuan baru untuk Anda pecinta budaya dan sejarah. Ya, berbagai hal menarik tersebut tersimpan rapi di 8 museum terbaik dunia berikut ini.
1. Smithsonian Institution, Washington D.C, Amerika Serikat
The Smithsonian merupakan kompleks museum dan lembaga penelitian terbesar di dunia yang terdiri dari 19 museum dan galeri, National Zoological Park, serta berbagai pusat penelitian. Daya tarik utama dari tempat ini adalah koleksi pakaian dari America’s First Lady dan Apollo 11.
2. Le Louvre, Paris, Perancis
Sebelum dijadikan museum, Louvre merupakan benteng zaman pertengahan dan juga istana dari Raja Perancis. Di tempat ini, Anda bisa menyaksikan berbagai koleksi antik dari abad ke-19, termasuk lukisan paling terkenal di dunia, Mona Lisa karya Leonardo da Vinci.
3. The Acropolis Museum, Athena, Yunani
Di museum ini tersimpan berbagai penemuan arkeologis dari lereng Acropolis. Yang paling terkenal dari tempat ini adalah replika dari kuil Parthenon yang dibuat semirip mungkin dengan aslinya.
Parthenon merupakan salah satu landscape terbaik di Yunani. Bangunan ini berupa kuil yang dibangun untuk Dewi Athena sebagai pelindung Yunani Kuno pada abad ke-5 SM.
4. State Hermitage, St. Petersburg, Rusia
Rusia memang kalah tenar dari Paris, Roma, dan London dalam hal seni dan peninggalan yang artistik. Tapi Hermitage Museum tak main-main dalam mengumpulkan lebih dari 3 juta benda sejak zaman batu hingga awal abad 20. Museum ini berfokus pada seni Eropa Barat dan juga menampilkan koleksi pribadi Nicholas II.
5. The British Museum, London, Inggris
Museum terbesar di Inggris ini menyimpan lebih dari 8 juta koleksi arkeologi dan etnografi sejak zaman prasejarah. The British Museum juga memiliki galeri Mesir yang sangat lengkap, termasuk adanya Rosetta Stone dari tahun 196 SM.
6. The Prado, Madrid, Spanyol
The Prado berisi koleksi seni keluarga kerajaan Spanyol yang sebagian besar terdiri dari lukisan para master, seperti Velázquez, Goya, Ribera, dan Zurbarán. Museum ini juga menyimpan koleksi barang seni Italia, termasuk karya Titian dan Raphael. The Prado dibuka oleh Fernando VII pada tahun 1819.
7. The Vatican Museums, Vatikan, Italia
The Vatican Museum ini terdiri dari beberapa museum kecil yang memiliki koleksi lengkap peninggalan Gereja Katolik Roma, termasuk di dalamnya ukiran klasik di Museo Pio-Clementino. Ada juga koleksi lukisan renaisans dan ruangan yang didekorasi oleh Raphael.
8. Rijksmuseum, Amsterdam, Belanda
Lebih dari 900 ribu benda seni tersimpan rapi di Rijksmuseum, termasuk di dalamnya lukisan abad ke-17 karya Ruysdael, Frans Hals, Johannes Vermeer, dan Rembrandt van Rijn. Museum ini dibangun pada tahun 1800.
Museum ini juga menyimpan benda-benda dari Abad Pertengahan. Salah satu karya paling berharga yang tersimpan di museum ini adalah self portrait dari Vincent van Gogh yang dilukisnya sendiri pada tahun 1887.
Tentu menyenangkan ya, bisa mengetahui sejarah masa lampau lewat benda-benda yang tersimpan apik di berbagai museum ini? Anda pun bisa kembali ke tanah air dengan sejuta pengetahuan baru yang membuat liburan tak akan terlupakan.