in ,

Pasar Malam di Asia Tenggara, Wisata Urban Nggak Ada Habisnya

Doyan Belanja, Kunjungi Saja Deretan Pasar Malam di Asia Tenggara Ini

Negara-negara yang ada di Benua Asia Tenggara terkenal dengan keindahan lanskapnya. Meskipun terbagi dalam kedua kelompok, yaitu Asia Tenggara Daratan dan Asia Tenggara Maritim, keduanya sama-sama memiliki pesona alam yang luar biasa. Namun tak hanya itu, beberapa negara Asia Tenggara juga dikenal dengan wisata urban yang tak ada habisnya. Apalagi bagi Teman Traveler yang hobi belanja. Pastikan deretan pasar malam di Asia Tenggara ini masuk dalam daftar destinasimu. Apa saja?

Baca juga : 4 Wisata Edukasi Bandung, Hits dan Anti Bosan

Hoi An Night Market, Vietnam

Lampion di Hoi An Night Market via instagram/marikoinwanderland

Tempat ini juga dikenal dengan para pedagang lampion dengan berbagai macam bentuk. Namun bukan sekedar lampion, pelapisnya terbuat dari kain sutra. Pasar malam Hoi An juga dapat menjadi destinasi yang tepat jika ingin mencari cinderamata. Karena di dalamnya Teman Traveler dapat menemukan berbagai hand-craft yang menarik

Angkor Night Market, Kamboja

Pemandangan Ankor Night Market saat senja via instagram/jonnyrouse7

Pasar malam Angkor adalah destinasi wisata urban yang serba ada. Di dalamnya, Teman Traveler dapat menemukan berbagai kerajinan tangan hingga tempat hangout dengan live music. Salah satu pasar malam di Asia Tenggara ini dapat dikunjungi mulai jam 4 sore waktu setempat. Sebelum menjadi seperti saat ini, dulu Angkor Night Market didirikan dengan tujuan untuk melestarikan kerajinan tradisional Khmer, kelompok etnis asli Kamboja.

Jalan Alor, KL, Malaysia

Jajaran street food di Jalan Alor via instagram/justinwall10

Kalau Teman Traveler adalah orang yang suka ngunyah, alias berburu kuliner, tempat ini dapat menjadi destinasi yang tepat untukmu. Lokasinya berada di pusat Kuala Lumpur. Di Jalan Alor, Teman Traveler tak perlu lagi masuk ke dalam restoran atau mall.

Karena berbagai kuliner nikmat yang ada di Malaysia dapat ditemukan di pasar ini. Di sepanjang kanan dan kiri jalan terdapat berbagai kedai dengan beragam sajian kulinernya. Pantas saja jika Jalan Alor termasuk pasar malam di Asia Tenggara yang wajib dikunjungi.

Rot Fai Market, Bangkok, Thailand

Wisatawan yang sedang berfoto di Rot Fai Market via instagram/mrseanfoo

Tempat ini mulai dibuka pada tahun 2011 dan berada di bagian utara Kota Bangkok. Uniknya, Teman Traveler tak hanya dapat menemukan pernak pernik dan kerajinan tangan, namun beberapa barang antik yang tak kalah menarik. Tapi tak afdol rasanya datang ke Negeri Gajah Putih tanpa mencoba street food Thailand. Tak perlu pindah tempat, di Rot Fai, Teman Traveler juga dapat menemukan berbagai macam makanan dan minuman enak dan murah.

Itu tadi empat pasar malam di Asia Tenggar yang dapat ketika Teman Traveler coba kunjungi saat berlibur ke negara tetangga. Bagaimana, ada yang sudah pernah Teman Traveler kunjungi? Next

ramadan
Hotel di Legian Bali, Hanya 300 Ribuan

Hotel di Legian Bali, Hanya 300 Ribuan Sudah Nyaman dan Dekat Pantai Lho

Inilah Deretan Pantai di Balikpapan untuk Asupan Vitamin Sea Kamu