in

10 Tempat Terbaik untuk Bersafari di 2015

Safari menunggang kuda di African Horseback Safaris (c) www.thesafaricompany.co.za

Memilih traveling model safari di 2015 adalah suatu pilihan yang sangat tepat. Sebab di tahun ini banyak taman safari di dunia yang menawarkan berbagai pengalaman seru berpetualang di alam liar. Traveling model ini biasanya akan melibatkan suatu kegiatan menantang yang memerlukan persiapan matang, banyak menjelajah dan kadang-kadang berujung dengan kekecewaan karena tidak menemukan satu hewan pun saat bersafari.

Baca juga : 4 Pasar Tradisional di Seoul yang Serunya Tiada Dua

Namun, bersafari juga memberikan pengalaman bertualang yang tak terlupakan. Di sana traveler bisa bertemu dengan hewan di alam liar hingga belajar bersosialisasi dengan lingkungan. Tentu rangkaian kegiatan tersebut akan menawarkan sesuatu yang berbeda dalam perjalanan wisata Anda. Berikut 10 tempat bersafari terbaik untuk di jelajahi di tahun 2015.

1. Norman Carr Walking Safari – Zambia

Norman Carr Walking Safari bisa dibilang menjadi wisata safari paling ekstrim di dunia. Sebab pengelola taman safari ini menawarkan paket bersafari dengan berjalan kaki. Mereka beranggapan bahwa pertemuan dengan hewan tidak akan terasa lebih dekat dari pada ketika traveler melakukannya dengan berjalan kaki.

Safari jalan kaki ala Norman Carr Walking Safari (c) africaspecialists.com
Safari jalan kaki ala Norman Carr Walking Safari (c) africaspecialists.com

Taman safari ini berada di Lembah Luangwa, Zambia dan baru-baru ini tengah menyandang sebagai taman safari terbaik kategori untuk Zambia di 2015 berdasarkan Safari Awards. Meski terlihat menakutkan dan berbahanya, nyatanya Norman Carr Walking Safari telah berpengalaman selama 60 tahun dalam mengelola taman safari ini termasuk dalam bidang keamanannya.

Jika traveler berminat bersafari di sana, Norman Carr Walking Safari menyediakan hotline dengan nomor +26 021 624 6025. Tarif untuk paket tujuh malam mulai dari $ 2.285 per orang, ditambah penerbangan dan biaya parkir. Anda ingin mencoba?

2. Goliath Safaris Luxury Tented Camp – Zimbabwe

Lokasinya berada di padang gurun namun dijamin tidak akan mengurangi kenyamanan para wisatawan yang datang. Berada di Taman Nasional Mana Pools, Zimbabwe menjadikan Goliath Safaris Luxury Tented Camp sebagai taman safari terbaik di negara itu.

Goliath Safaris Luxury Tented Camp, Zimbabwe (c) www.aardvarksafaris.com
Goliath Safaris Luxury Tented Camp, Zimbabwe (c) www.aardvarksafaris.com

Yang unik dari Goliath Safaris adalah tempat menginap para turis yang dibangun dengan tenda penginapan mewah ditengah alam liar. Dari dalam tenda ini wisatawan dapat menyaksikan secara langsung satwa liar yang lalu lalang melintas di depan tenda seperti kuda nil, gajah, singa, macan tutul dan anjing liar.

Untuk menikmati wisata ini pengelola mematok tarif $ 640 per orang, per malam termasuk kegiatan, tetapi tidak termasuk biaya parkir. Hot line yang dapat dihubungi jika ingin bersafari di sana adalah sebagai berikut +263 4 882373.

3. African Horseback Safaris – Botswana

Di Botswana ada taman safari yang menawarkan berjelajah dengan cara yang unik yaitu dengan menunggang kuda. Menjelajahi alam liar seluas 450.000 hektar di Delta Okavango dengan menunggang kuda adalah cara yang bagus untuk menghemat tenaga.

Safari menunggang kuda di African Horseback Safaris (c) www.thesafaricompany.co.za
Safari menunggang kuda di African Horseback Safaris (c) www.thesafaricompany.co.za

Selama dua dekade African Horseback Safaris telah mengantongi penghargaan untuk bersafari menunggang kuda dan bertemu binatang liar seperti gajah, zebra dan jerapah. Model ini digunakan karena di Delta Okavango memang sering mengalami banjir tiap musim hujan datang.

Dengan menggunakan kuda maka kegiatan safari tidak akan terganggu saat jalan-jalan tidak dapat dilalui kendaraan. Tarif bersafari di African Horseback Safaris dipatok dikisaran $ 695 per orang, per malam. Hotline untuk booking dapat menghubungi nomor +267 686 1523.

4. Tongole Wilderness Lodge – Malawi

Tongole Wilderness Lodge merupakan satu-satunya safari di Malawi yang tidak hanya memikirkan keuntungan semata namun juga ramah lingkungan serta membantu perekonomian orang sekitar. Dengan membangun konsep pondok ramah lingkungan di dalam hutan Miombo yang berada di kawasan hutan lindung tertua di negara tersebut.

Tongole Wilderness Lodge, Malawi (c) www.aluxurytravelblog.com
Penginapan di kawasan Tongole Wilderness Lodge, Malawi (c) www.aluxurytravelblog.com

Pondok-pondok yang dimiliki Tongole Wilderness Lodge menyabet penghargaan sebagai properti safari terbaik dan fokus komunitas terbaik dalam Safari Awards 2015. Trek safari yang ditawarkan adalah melintasi sungai Bua yang menjadi habitat monyet, babi, gajah dan 280 spesies burung.

Wisatawan juga dapat bertemu dengan masyarakat lokal di dalam hutan termasuk sekolah yang didukung oleh Tongole Foundation. Untuk pemesanan dapat menghubungi Tongole Wilderness Lodge, Nkhotakota, Malawi; +44 208 123 0301 dengan tarif $ 335 per orang per malam.

5. Samode Safari Lodge – India

Bagi mereka yang memasukkan harimau dalam daftar hewan yang haru dilihat selama bersafari maka Samode Safari Lodge di India menawarkannya untuk Anda. Ada gerombolan kucing besar bersama kerumunan rusa, serigala, beruang, dan chetah di lokasi hutan ini.

Samode Safari Lodge menawarkan safari melihat harimau di alam liar (c) cdn.tripadvisor.com
Samode Safari Lodge menawarkan safari melihat harimau di alam liar (c) cdn.tripadvisor.com

Dibuka tahun 2010 di negara bagian Madhya Pradesh, Samode Safari Lodge memiliki 12 villa mewah dan baru saja memenangkan empat kategori dalam Safari Awards termasuk safari terbaik kategori tim pemandu wisata. Untuk menjelajahi hutan ini pihak pengelola telah menyiapkan jeep terbaik.

Untuk menikmati safari di Samode Safari Lodge, traveler bisa memesan via telepon di nomor +91 141 2632370 dengan biaya $ 444 semalam untuk satu orang. Jumlah itu sudah termasuk biaya pemandu tur dan dua jadwal safari serta biaya fotografi.

6. Nyungwe Forest Lodge – Rwanda

Nyungwe Forest Lodge yang berada di Rwanda merupakan tempat safari yang menawarkan primata langka untuk dilihat dengan mata kepala sendiri secara langsung. Beberapa makhluk yang paling sulit dipahami di bumi namun memiliki kedekatan dengan manusia ini dapat ditemukan di hutan alam dan pegunungan di sekitar perkebunan teh.

Primata langka di Nyungwe Forest Lodge (c) www.aardvarksafaris.com
Primata langka di Nyungwe Forest Lodge (c) www.aardvarksafaris.com

Ada tanaman angrek langka dan 13 spesies primata termasuk simpanse hidup diantara 200 jenis pohon pada hutan yang tak terjamah di Afrika Tengah dan Timur. Semua keragaman hewan dan tumbuhan itu dapat dilihat sembari berjalan-jelan menyusuri hutan dengan dipandu oleh pemandu tur berpengalaman. Pemesanan dapat dilakukan dengan menghubungi +27 21 427 5900. Biasa tur sehari adalah $ 295 per orang.

7. Leopard Hills – Afrika Selatan

Leopard Hills adalah sebuah taman safari yang berada di kawasan Taman Nasional Kruger menempati wilayah seluas 10.000 hektar dan menjadi habitat bagi binatang-binatang besar di Afrika Selatan. Wisatawan yang hendak bersafari di sana juga disediakan pondok megah yang dibangun di atas tonjolan batu di sektor barat Sabi Sand Game Reserve.

Pemandangan alam liar dari pondok Leopard Hills (c) www.seasonsinafrica.com
Pemandangan alam liar dari pondok Leopard Hills (c) www.seasonsinafrica.com

Petualangan safari di Leopard Hills ini membutuhkan biaya $ 910 per hari untuk satu orang. Harga tersebut sudah termask dua perjalanan safari untuk melihat badak, singa, macan tutul, kerbau dan gajah. Para rangers juga akan menjadi pemandu fotografi yang handal bagi wisatawan. Pemesanan dapat dilakukan dengan menghubungi Leopard Hills, Hazy View, Mpumalanga, Afrika Selatan; +27 11 326 0739.

8. Pumba Private Game Reserve & Spa – Afrika Selatan

Kuda nil, rusa kutub, dan kijang adalah beberapa atraksi yang akan wisatawan lihat di Pumba Private Game Reserve & Spa. Lebih menarik lagi taman safari yang berada di Afrika Selatan ini memiliki koleksi singa putih yang tengah terancam punah.

Singa putih salah satu koleksi di taman safari Pumba Private Game Reserve & Spa (c) cdn.tripadvisor.com
Singa putih salah satu koleksi di taman safari Pumba Private Game Reserve & Spa (c) cdn.tripadvisor.com

Pumba merupakan sebuah surga safari yang bebas dari wabah malaria di kawasan Afrika yang didedikasikan untuk konservasi dan meningkatkan masyarakat setempat. Di sana juga mengoperasikan salah satu peternakan singa putih yang hanya ada dua di Afrika.

Akomodasi yang ditawarkan untuk wisatawan dengan biaya $ 469 per orang sudah termasuk penginapan megah yang menghadap ke Danau Cariega yang memiliki pemandangan yang keren. Untuk reservasi dapat menghubungi Pumba Private Game Reserve & Spa, Highlands, Lothians Road, Makana Municipality, Port Elizabeth, Afrika Selatan; +27 46 603 2000.

9. Fundu Lagoon – Tanzania

Fundu Lagoon merupakan satu-satunya safari yang menawarkan petualangan di darat dan di dalam air. Traveler akan mendapatkan dua kali pengalaman safari di laut dan darat saat berpetualang di Fundu Lagoon, Tanzania. Resort ini menawarkan paket menyelam dengan peralatan lengkap yang memungkinkan eksplorasi terumbu karang bawah laut dan lumba-lumba, paus dan penyu yang tinggal di bangkai kapal di dasar laut.

Fundu Lagoon di Tanzania menawarkan bersafari di darat dan laut (c) www.rickshawsafaris.com
Fundu Lagoon di Tanzania menawarkan bersafari di darat dan laut (c) www.rickshawsafaris.com

Setelah itu wisatawan akan di ajak berjelajah di hutan hujan pesisir pantai yang menyajikan atraksi penamakan rubah terbang, monyet colobus, hingga burung-burung langka. Dengan melakukan reservasi di Fundu Lagoon, Pemba, Tanzania; +255 7774 38668, traveler dapat menikmati petualangan yang menyenangkan dengan biaya rata-rata $ 440 per orang, per malam.

10. Karisia Walking Safaris – Kenya

Karisia Walking Safaris hampir sama dengan Norman Carr Walking Safari di Zambia yang menawarkan safari dengan berjalan kaki. Namun uniknya bukan wisatawan yang berjalan melainkan pemandu tur yang menuntun unta sebagai sarana transportasi wisatawan selama bersafari.

Karisia Walking Safaris memberikan tur safari naik unta (c)www.aardvarksafaris.com
Karisia Walking Safaris memberikan tur safari naik unta (c)www.aardvarksafaris.com

Tur ini akan menyusuri sungai dan htan di pegunungan dan berkemah di dalam hutan dengan pemandangan yang menakjubkan dimana sesekal akan tampak hewan-hewan berkeliaran di luar tenda. Untuk dapat menikmati safari ini wisatawan diharuskan merogoh kocek sebesar $ 400 dan diskon 50% untuk anak dibawah usia 16 tahun. Rservasi dapat dilakukan dengan menghubungi Karisia Walking Safaris, Nanyuki, Kenya; +254 721 371694.

Itulah tempat bersafari terbaik untuk dijelajahi di tahun 2015. Sudahkah Anda merencanakan liburan ke salah satu tempat itu?

Next

ramadan

Written by Alfri

Aku orangnya suka traveling terutama menjelajahi tempat-tempat yang belum banyak dijamah para turis.

Negara-negara Ini Berbahaya, Tapi Bebas Visa Untuk Traveler Indonesia

Marina Bay (flickr)

10 Destinasi Gratis Paling Hits di Singapura