in

5 Terowongan Pohon yang Paling Populer dan Romantis di Jepang

cover 1

Alam dan segala isinya di bumi ini diciptakan oleh Tuhan semata-mata hanya untuk dinikmati manusia. Sebagai penikmatnya, manusia juga patut berterima kasih, bersyukur dan juga menjaga kelestariannya agar dapat terus ada dan dapat dilihat oleh generasi-generasi mendatang.

Baca juga : Di Eropa Stasiun MRT Bisa Sekeren Ini

Salah satu nikmat Tuhan yang ada di bumi adalah pepohonan yang memiliki banyak fungsi, salah satunya adalah sebagai tempat berteduh. Kerimbunan pepohonan dalam satu wilayah akan terasa sangat indah, terutama yang membentuk sebuah tunnel atau terowongan.

Ada banyak terowongan pohon atau dalam Bahasa Inggris dinamakan tunnel tree di seluruh dunia. Berikut ini daftar dari tunnel tree yang dapat Anda kunjungi jika Anda berada di Jepang.

1. Sagano Bamboo Forest , Jepang

Jika Anda berkunjung ke daerah Kyoto, Jepang, tidak lengkap rasanya jika tidak singgah dan menikmati rerimbunan bambu yang terlihat seperti sebuah terowongan. Lokasi Bamboo Forest yang terletak di dekat kuil Tenryu-ji, Arashiyama, Kyoto, ini sangat populer.

Sagano Bamboo Forest , Jepang [image source]
Sagano Bamboo Forest , Jepang [image source]

Hal ini bisa dilihat dari seringnya tempat ini digunakan oleh penduduk setempat atau pengunjung untuk berfoto dan mengabadikan cinta mereka di antara rerimbunan bambu yang tumbuh tinggi menjulang. Kalau ke Jepang, jangan lupa mampir ya.

2. Wisteria Tunnel, Jepang

Ketika musim semi tiba dan kebetulan Anda berada di Kitakyushu, Jepang, maka kunjungi juga salah satu tempat yang sangat populer di tempat tersebut yang dinamakan Wisteria Tunnel. Tempat yang terletak di Kawachi Fuji Gardens ini sangat romantis untuk dikunjungi bersama pasangan.

Wisteria Tunnel, Jepang [image souce]
Wisteria Tunnel, Jepang [image souce]

Bunga-bunga yang bermekaran akan menutupi sebagian besar bagian atas tunnel dan seakan menghalangi sinar matahari untuk menyinari tanah. Pesona Wisteria Tunnel akan semakin menarik jika Anda berkunjung di bulan April dan Mei, karena bunga-bunga yang membentuk terowongan ini mulai bermekaran.

3. Ginkgo Tree Tunnel, Jepang

Masih di Jepang, ada sebuah terowongan yang terbentuk dari banyaknya pohon Ginkgo Biloba, bernama Ginkgo Tree Tunnel. Lokasi dari daerah ini berada di luar taman Meiji-Jingu Gaien, Tokyo. Kabarnya pepohonan ini sudah tumbuh dan hidup selama bertahun-tahun.

Ginkgo Tree Tunnel, Jepang {image source}
Ginkgo Tree Tunnel, Jepang [image source]

Ketika daun-daunnya sudah mulai menguning, maka Ginkgo Tree Tunnel ini akan terlihat seperti terowongan berwarna kuning yang sangat menarik untuk dikunjungi. Anda bisa berjalan-jalan di bawah dahan-dahan yang seakan saling terkait antara satu dengan lainnya itu. Waktu terbaik untuk mengunjungi daerah ini adalah pada musim gugur atau sekitar bulan September dan Oktober.

4. Sakura Tunnel, Jepang

Terletak di daerah Ogawara, Miyagi, sakura Tunnel ini sangat populer. Hal ini karena ketika musim semi, tepatnya pada saat bunga Sakura bermekaran, di sekitar tempat tersebut akan terlihat sangat romantis dengan warna merah muda yang mendominasi daerah itu.

Sakura Tunnel, Jepang [image source]
Sakura Tunnel, Jepang [image source]

Di Osaka atau Tokyo juga ada tempat dengan pepohonan seperti ini. Namun Sakura Tunnel lebih populer dan selalu dikunjungi oleh banyak orang, khususnya pada bulan Maret-April, di saat Sakura bermekaran.

5. Maple Trees Tunnel, Jepang

Tetap di Jepang, tepatnya di dekat danau Kawaguchiko, Fujikawaguchiko, ada sebuah tempat yang ditumbuhi banyak pohon maple. Ketika musim gugur tiba, daun-daun dari pohon-pohon maple di tempat tersebut akan berubah warna menjadi merah, orange sampai kuning.

Maple Trees Tunnel, Jepang [image source]
Maple Trees Tunnel, Jepang [image source]

Jika Anda berada di lorong atau terowongan Maple Trees Tunnel ini, maka seperti sedang berada di negeri dongeng. Ini karena keeksotisan dari pepohonan dan juga daun-daun maple yang berserakan di sekitarnya.

Nuansa romantis akan secara otomatis menyeruak ketika Anda berada di antara terowongan pohon yang ada di Jepang di atas. Selain karena memang ketenangan dan kesejukannya dapat Anda peroleh ketika berada di bawah rimbunnya dahan dan dedaunan pohon-pohon itu, Anda juga akan mendapatkan pengalaman yang tak akan terlupakan seumur hidup, yaitu pernah berada atau mengunjungi tempat romantis di Jepang ini. Next

ramadan

Mitos Melanggengkan Pernikahan A La Waduk Malahayu Brebes

4 Alasan Utama Kenapa Fotomu Terlihat Flat dan Tidak Menarik