Setiap pergi ke mana pun, toilet tak pernah luput dari ingatan. Kegiatan ‘panggilan alam’ ini tak boleh ditunda maupun ditahan, lantaran dapat menyebabkan berbagai gangguan penyakit. Tapi, toilet yang nyaman juga berpengaruh kepada mood kita untuk pergi memenuhi ‘panggilan alam’ tersebut. Seperti saat kita sedang traveling, kalau toiletnya nyaman, pasti senang.
Baca juga : Sampah Masker Penuhi Pesisir Pantai Australia, Ini Penyebabnya!
Tapi, pernah nggak terpikirkan olehmu toilet yang super luas dan terbuka, punya pemandangan alam, dan suasana super sejuk? Contohnya seperti toilet yang diklaim sebagai toilet terluas di dunia satu ini. Mau coba rasakan gimana sensasinya?
Toilet paling luas di dunia ini berada di Chiba-ken, Ichihara-shi, Itabu, Jepang. Toilet alam ini merupakan karya arsitektur Jepang bernama Sou Fujimoto, memiliki design transparan dan dapat melihat pemandangan sekeliling secara langsung.
Toilet ini dibangun di atas tanah seluas 200 meter persegi dan tertutup tembok kayu. Dikenal sebagai “Toilet di Alam”, terbuat dari kaca namun memiliki fasilitas lengkap. Di antaranya kloset duduk, wastafel, tisu, dan tirai yang dapat ditutup saat menggunakannya.
Sayangnya, toilet mewah seharga 1 miliar ini hanya diperuntukkan bagi wanita saja. Tapi, tak jauh dari toilet ini terdapat toilet umum yang bisa digunakan oleh laki-laki dan penyandang disabilitas.
Tampak dari dekat, pagar kayu yang mengelilingi toilet ini setinggi 2 meter. Menurut Sou Fujimoto, pengunjung dapat melihat pemandangan dan merasakan ketenangan dengan melihat pemandangan hijau pepohonan.
Toilet ini bersebelahan dengan stasiun Itabu, dengan berjalan kaki selama 1 menit pengunjung sudah dapat menemukan toilet ini. Toilet ini juga memberikan gagasan tentang ukuran besar dan kecil.
Selain hamparan rerumputan yang hijau, terdapat jalan setapak yang terbuat dari batu. Jalan setapak tersebut akan mengantarkan pengunjung dari pintu masuk toilet menuju kloset duduk yang dapat segera digunakan.
Toilet ini juga telah masuk di dalam buku Nippon no Toire Hoka, yang memiliki arti toilet Jepang dan macam-macamnya. Buku ini karya Marimoto, yang telah mencoba 800 toilet berbeda di Jepang.
Inilah penampakan toilet di alam yang memiliki suasana berbeda. Walaupun tidak dikelilingi oleh rerumputan hijau, suasana toilet ini tetap telihat mewah dan menyenangkan.
Inilah cara penggunaan toilet mewah ini, pengunjung dapat menutup tirai maupun membiarkannya terbuka. Pengunjung dapat langsung melihat suasana alam dan pepohonan di sekitarnya.
Dengan menikmati pemandangan indah seperti itu, mungkin saja Teman Traveler akan mendapatkan berbagai ide brilian. Terkadang, berdiam diri di toilet bisa bangkitkan imajinasi loh.
Walaupun hanya sebuah toilet, namun arsitekturnya tak kalah indah dengan bangunan yang lain. Toilet ini juga salah satu destinasi wisata bagi traveler yang berlibur ke Jepang. Karena tempat ini merupakan toilet terluas di dunia dan hanya ada di Jepang. Next