in , , , ,

Tips Terbaik Memilih Stroller Agar Buah Hati Tetap Nyaman Ketika Traveling

Stroller adalah kereta dorong untuk bayi dan balita digunakan ketika melakukan perjalanan seperti wisata agar lebih nyaman

Liburan bersama buah hati menggunakan stroller yang nyaman
Liburan bersama buah hati menggunakan stroller yang nyaman

Berbagai teknologi semakin berkembang pesat membuat kita semakin mudah dalam melakukan aktivitas apapun. tidak hanya aktivitas dalam ruangan, diluar ruangan pun perlu adanya alat penunjang agar lebih aman dan nyaman, terutama dalam hal traveling. Kebutuhan traveling memang menjadi bagian dari kehidupan yang sejatinya tidak dapat terpisahkan. Banyak sekali manfaat traveling untuk kehidupan sehari-hari seperti tingkat kesetresan seseorang yang rendah, hingga menjadikan usia lebih lama, serta raut muka wajah yang lebih ceria.

Baca juga : Pantai Labuhan Haji, Spot Terbaik Menikmati Matahari Terbit di Lombok

Liburan bersama buah hati menggunakan stroller yang nyaman
Liburan bersama buah hati menggunakan stroller yang nyaman. Foto via kumparan.com

Maka, tidak ada surutnya bagi traveler untuk melakukan perjalanan meskipun mereka memiliki momongan. bagi para ibu-ibu muda akan tetap melakukan perjalanan berwisata dengan buah hati. Pastinya kebutuhan traveling dengan keluarga akan semakin rutin diadakan. Untuk itu, bagi kamu yang memiliki buah hati, bawalah mereka dengan stoller yang terbaik.

Pemilihan Stroller Paling Ergonomis

Pemilihan stroller memang gampang-gampang susah, kamu cukup memilihnya dengan stroller yang paling ringan, mudah diangkat, dan paling ergonomis sehingga tidak begitu memakan tempat ketika penyimpanan. Bahkan bila perlu masih bisa ditempatkan didalam kabin pesawat, namun pastikan memiliki tas khusus untuk penyimpanan stroller.

Stroller dapat digunakan didalam kabin pesawat
Stroller dapat digunakan didalam kabin pesawat. Foto via kompasiana.com

Beberapa piliahn stroller tersedia dengan berat paling ringan mulai dari 6 kilogram untuk satu unit stroller. Usahakan tidak perlu memilih stroller yang banyak pernak-pernik sehingga akan menambah beban serta volume tempat untuk penyimpanan.

Pilih Stroller Dengan Teknologi Terbaik

Strooler pastinya dibuat untuk kenyamanan betuk tubuh bayi agar ketika orang tua beraktivitas ditempat wisata, bayi atau buah hati tidak merasakan sakit sehingga tetap memberi kenyamanan pada tubuh bayi. Ada tiga hal yang harus ibu-ibu ketahui disaat memilih stroller. yang pertama adalah mengetahui stroller untuk posisi tidur bayi, posisi ketika bersandar, dan posisi ketika duduk. Kenyamanan adalah hal terpenting agar bayi atau buah hati tidak mengganggu mu selama menikmati sajian alam yang indah atau sedang menikmati berbagai santapan kuliner.

Stroller bayi melewati medan diarea pantai tetap terasa aman untuk buah hati
Stroller bayi melewati medan diarea pantai tetap terasa aman untuk buah hati. Foto via bukareview.com

Pilihlah stroller yang menggunakan kanopi UPF50+ dimana kanopi ini menangkis sinar UV dan ultraviolet matahari untuk buah hati mu. Kanopi ini juga didesain khusus anti air, sehingga perjalanan saat terik matahari dan rintikan hujan sekalipun tidak akan membuat kendala pada sang buah hati.

Keamanan lainnya harus kamu ketahui pada desain gesper penahan serta sabuk pengaman yang dapat diketahui dilima titik soft touch. Sisi lain paling krusial adalah roda putar depan yang memiliki kunci untuk mengatasi jalanan yang cukup berat. Sehingga lebih terjamin keamanannya ketika melalui jalan menurun atau akses jalan menuju wisata yang mulai ektrim.

Kenyamanan Menjadi Pilihan Paling Utama

Kenyamanan buah hati memang menjadi terpenting ketika berwisata agar perjalanan dan waktu menikmati sajian alam tidak terkendala dengan rewelnya sang buah hati. Perlu kamu ketahui juga bahwa stroller memiliki tempat sandaran kaki, maka pastikan sandaran kaki untuk anak lebih fleksibel dan nyaman. Pilihlah sandaran berbahan empuk dan pastinya sangat aman untuk kulit bayi. Sesuaikan dengan postur tubuh buah hati agar ia merasakan kenyamanan selama melewati jalanan dengan kontur kasar sekalipun.

Penggunaan stroller di area wisata tetap memberikan kenyamanan untuk buah hati
Penggunaan stroller di area wisata tetap memberikan kenyamanan untuk buah hati. Foto via idntimes.com

Sandaran ini perlu diperhitungkan juga mengenai sirkulasi udara yang berbentuk seperti jala. Ini bertujuan untuk memberi rasa sejuk pada bagian belakang tubuh bayi sehingga akan jauh dari kata rewel ketika berada di area wisata pantai atau diaera dataran rendah. Next

ramadan

Pulau Asu, Pulau Terluar Indonesia yang Ada di Nias dengan Pemandangan Menakjubkan

Traveling secara spontan mampu membentuk karakter lebih baik lagi

4 Alasan Traveling Spontan, Sepertinya Seru Untuk Dicoba!