in ,

4 Hotel Murah dengan Pemandangan Petronas Tower Malaysia

Jalan-jalan ke Malaysia belum lengkap jika tak berkunjung ke landmarknya yang terkenal, yaitu Tower Petronas. Gedung pencakar langit kembar yang meriah tersebut menjadi destinasi para wisatawan yang datang. Salah satu caranya menikmati keindahan gedung kembar ini dengan santai adalah menginap di hotel sekitarnya. Ini dia 4 tempat menginap terjangkau di mana Petronas Tower terlihat sebagai pemandangannya. Sudah siap?

Baca juga : UNESCO Menambahkan Situs Warisan Dunia Terbaru di Eropa dan Asia

Corus Hotel Kuala Lumpur

Corus Hotel Kuala Lumpur
Corus Hotel Kuala Lumpur [image source]
Jangan dikira menginap di hotel dengan pemandangan mewah seperti ini akan menguras kantongmu. Corus Hotel Kuala Lumpur hanya memasang tarif sekitar 500 ribuan semalamnya. Sambil berenang, kamu bisa menikmati indahnya menara kembar ini. Kalau belum puas, kamu bisa keluar dan berjalan kaki. Hanya butuh waktu sekitar 20 menitan, kamu sudah sampai di tower indah ini. Tak hanya itu, hotel ini juga dekat dengan Lake Symphony, wisata lain yang juga sayang banget untuk dilewatkan.

Petronas di Corus Hotel Kuala Lumpur
Petronas di Corus Hotel Kuala Lumpur [image source]
Corus Hotel Kuala Lumpur

Lokasi: Jalan Ampang, Hampshire Park, 50450 Kuala Lumpur, Federal Territory of Kuala Lumpur, Malaysia

Rate: Rp 500.000

Vortex Suites KLCC

Kamar di Vortex Residences KLCC
Kamar di Vortex Residences KLCC [image source]
Hotel lainnya yang juga tidak akan membuatmu miskin mendadak dengan tarifnya adalah Vortex Residences KLCC. Per malamnya, Vortex hanya menarik tarif mulai 600 ribu rupiah. Bangun tidur, kamu sudah disambut pemandangan berupa Petronas Tower yang terlihat jelas dari jendela kamarmu. Tak hanya itu, ada juga kamar yang terasnya bisa langsung jelas melihat Menara Kuala Lumpur yang tak kalah terkenal itu. Bonusnya, hotel ini dekat dengan Kuala Lumpur Mini Zoo. Cocok banget nih buat liburan sekeluarga, ya.

Vortex Residences KLCC
Vortex Residences KLCC [image source]
Vortex Suites KLCC

Lokasi:  Unit 56-1, 12, Jalan Sultan Ismail, Beringin Residence, 50250 Kuala Lumpur, Federal Territory of Kuala Lumpur, Malaysia

Rate: Mulai 600.000

Somerset Ampang Kuala Lumpur

somerset ampang
somerset ampang [image source]
Pernah membayangkan berenang dengan pemandangan kerlap kerlip indahnya Kuala Lumpur di malam hari? Nah, kamu bisa mewujudkan hal itu saat menginap di Somerset Ampang. Tempat ini memiliki rooftop pool yang langsung menghadap gedung-gedung tinggi, termasuk Petronas Tower. Berapa? Menginap semalam di sini, kamu hanya perlu membayar kisaran 900 ribu rupiah. Jangan salah, nilai ini sangat terjangkau dibanding hotel mahal di sekitaran yang mematok harga mulai 2 jutaan rupiah, lho.

Somerset Ampang Kuala Lumpur
Somerset Ampang Kuala Lumpur [image source]
Somerset Ampang Kuala Lumpur

Lokasi: 187, Jalan Ampang, Taman U Thant, 50450 Kuala Lumpur, Federal Territory of Kuala Lumpur, Malaysia

Rate: Mulai Rp 900.000

Parkview KLCC Serviced Suites

Parkview Serviced
Parkview Serviced [image source]
Yang terakhir ini memang bukan hotel, tapi apartemen. Namun kamu bisa kok menginap di sini harian seperti layaknya guest house. Dengan tarif mulai 600 ribu rupiah permalamnya, kamu sudah bisa menikmati keindahan Tower Petronas sambil berenang sore-sore. Seru banget, kan? Jangan lupa untuk mencoba dinner romantis di Sky Kuala Lumpur bersama pasangan tercinta. Ini akan menjadi liburanmu yang tak terlupakan, deh. Sempatkan juga untuk menikmati Malaysian Philharmonic Orchestra, mumpung ada di sini nih.

Parkview Residence KLCC
Parkview Residence KLCC [image source]
Parkview KLCC Serviced Suites

Lokasi: 5, Jalan Cangkat Perak, Kuala Lumpur City Centre, 50250 Kuala Lumpur, Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur, Malaysia

Rate: Mulai Rp 600.000

Nah, sekarang sudah tahu kan harus menginap di mana saat traveling ke Malaysia. Bisa jadi tempat istirahat sebelum lanjut ke Penang. Jangan lupa borong oleh-oleh Malaysia juga untuk orang kesayangan, ya. Next

ramadan
Tengok posisi matahari sebelum memilih tempat duduk di Bus [image source]

Agar Nyaman di Perjalanan, Jangan Sampai Salah Pilih Kursi Ya!

Traveler Malaysia

Memalukan! Jangan Pernah Bersikap Seperti 3 Traveler Asal Malaysia Ini