Walau sudah tak lagi jadi bangunan tertinggi Jepang, Tokyo Tower tetap populer di kalangan wisatawan. Dari geladaknya, turis bisa melihat barisan gedung pencakar langit dan lanskap perkotaan dari jauh. Bahkan jika langit sedang cerah, Gunung Fuji pun tampak jelas.
Baca juga : Air Mancur Menari Tepi Sungai Thailand, Terpanjang di Asia Tenggara
Bangunan yang juga berfungsi sebagai menara komunikasi ini pun punya arsitektur lumayan unik. Saat traveling ke Negeri Sakura, tak ada salahnya jika Teman Traveler memilih hotel dengan pemandangan Tokyo Tower. Intip yuk beberapa pilihannya.
Park Hotel Tokyo
Park Hotel Tokyo mungkin bukan hotel paling mewah di Jepang, namun tempat menginap yang dikelilingi gedung pencakar langit ini menawarkan pemandangan indah. Tokyo Tower yang menjulang tinggi bisa Teman Traveler lihat langsung dari jendela kamar. Apalagi saat malam tiba, menara bakal dikelilingi lampu bersinar terang. Nggak kalah indah dengan Menara Eiffel di Paris.
Silahkan rogoh kocek mulai dari Rp2,6 juta untuk menginap di kamar bertipe double. Lokasinya berada di Minato-ku Higashi Shimbashi 1-7-1, tak jauh dari stasiun Shiodome.
The Prince Park Tower Tokyo
The Prince Park Tower Tokyo berada di Minato-ku, Shiba Koen 4-8-1. Hotel ini juga menyuguhkan keindahan menara dari jarak dekat. Tak hanya dari dalam kamar, bahkan Teman Traveler juga bisa mengagumi kemegahan Tokyo Tower sambil sarapan pagi di restoran. Wah, sungguh pemandangan yang eksklusif ya!
Silahkan untuk merogoh kocek mulai dari Rp4 juta per malam untuk tipe kamar standard. Tarif sepadan untuk pemandangan luar biasa yang bakal kalian dapatkan di sini.
Royal Park Hotel Tokyo Shiodome
Berbeda dengan Park Hotel Tokyo, tempat menginap ini berada di Minatoku-ku, Higashimbashi 1-6-3. Tidak terlalu jauh dari stasiun Shiodome. Jika berangkat dari Bandara Haneda, Teman Traveler hanya perlu menumpang kereta selama 20 menit untuk sampai sini.
Hotel dengan pemandangan Tokyo Tower ini juga menampilkan keindahan Tokyo Skytree. Budget yang harus disiapkan untuk menginap di sini berkisar mulai dari Rp2,5 juta.
Nexus Door Tokyo
Sungguh romantis dan memukau, dari jendela kamar Nexus Door Teman Traveler dapat melihat dengan jelas Tokyo Tower yang begitu cantik. Walaupun ruangan dilengkapi sederet perangkat elektronik rasanya bakal sulit mengalihkan pandangan dari menara kebanggaan rakyat Jepang tersebut.
Hotel unik ini berlokasi di Minato-ku Nishishimabashi 3-23-16 dan lokasinya tak jauh dari stasiun Kamiyacho. Tarif per malamnya berkisar mulai dari Rp2,1 juta.
Bagaimana, indah banget kan deretan hotel dengan pemandangan Tokyo Tower tadi? Keindahannya bikin pingin langsung terbang ke sini ya! Next