in ,

Hotel Kapsul Unik di Tokyo yang Belum Kamu Temui di Indonesia, Mana yang Paling Ingin Dicoba?

Deretan hotel kapsul unik yang ada di Tokyo, mana yang paling menarik?

Hotel Kapsul Unik di Tokyo
Hotel Kapsul Unik di Tokyo

Hotel kapsul menjadi salah satu pilihan akomodasi menginap bagi para wisatawan. Selain memberikan pengalaman unik, biasanya juga dibarengi dengan harga terjangkau. Namun kalau sedang menginjakkan kaki di Jepang, Teman Traveler wajib menjajal hotel kapsul unik di Tokyo ini. Simak deretan di bawah ini ya!

Baca juga : Hotel dengan Restoran Rooftop di Lombok, Bisa Memandangi Pegunungan dan Pantai

Book and Bed

Book and Bed Tokyo via Instagram/ag.lr.88

Bagi yang suka baca, Book and Bed ini tempat yang sempurna. Teman Traveler akan merasakan sensasi tidur dikelilingi oleh buku-buku. Tertata rapi di setiap rak, koleksi mencapai jumlah 5.000 buku. Hotel juga menyediakan ruang membaca yang begitu nyaman.

Book and Bed yang bertempat di Toshima-ku, Ikebukuro 1-17-1, Lumiere Buld 7F, memasang tarif berkisar mulai dari Rp530 ribu per malamnya. Tertarik mencoba?

First Cabin Akihabara

First Cabin via Instagram/shireyslash

Ternyata Jepang juga memperhatikan kondisi para tamu yang mengidap kondisi Claustrophobic (takut ruang sempit yang tertutup). Ruangan di First Cabin ini agak berbeda dari yang lainnya. Kamar yang ditawarkan berukuran cukup luas untuk sebuah hotel kapsul.

Bertempat di 3-38 Kandasakumacho, Chiyoda-ku, tamu bisa berjalan kaki dari Showa Dori Exit yang ada di stasiun JR Akihabara selama 4 menit dari hotel. Untuk tarif bermalamnya berkisar mulai dari Rp633 ribu.

Akihabara Bay Hotel

Akihabara Bay Hotel via Instagram/nookniick24

Terletak di pusat kota, Teman Traveler hanya butuh waktu selama 3 menitan berjalan kaki dari stasiun Akihabara dan Tokyo Metro untuk menuju hotel kapsul unik di Tokyo ini. Akrab dengan sentuhan warna pink yang tampak feminin, hotel hanya melayani tamu perempuan saja.

Akihabara diperuntukkan bagi solo traveler perempuan yang ingin mencari tempat menginap aman serta nyaman. Instagenic di tiap sudutnya, tarif yang dikeluarkan berkisar mulai dari Rp545 ribu per malam.

Millenials Shibuya

Millenials Shibuya via Instagram/ow.o

Millenials Shibuya cocok untuk wisatawan yang suka dengan hal berbau artistik. Kapsul dihias dengan wallpaper yang begitu cantik dan terkesan cheerful. Untuk menuju ke sini, Teman Traveler harus pergi ke Stasiun Shibuya.

Dari stasiun, hanya membutuhkan waktu selama 8 menit berjalan kaki untuk ke Millenials. Memasang tarif yang cukup mahal untuk semalam, tamu harus siapkan budget mulai dari Rp930 ribu.

9 Hours

9 Hours di Shinjuku via Instagram/inuich4

Terkenal akan desain futuristiknya, 9 Hours kental akan sentuhan interior modern minimalis yang didominasi warna monokrom. Hotel memberikan sensasi bermalam layaknya berada di kapal luar angkasa kepada para tamunya.

Enaknya lagi, mereka juga diberi kebebasan apakah ingin menginap selama semalam atau sekedar istirahat siang saja. Untuk tarif selama satu malam, budget yang dikeluarkan sebesar Rp1 juta. Jika berangkat dari Stasiun Shin Okubo, hanya butuh waktu selama 2 menit berjalan kaki untuk menuju 9 Hours. Akomodasi satu ini berada di Shinjuku-ku, Hyakunin Cho 1-4-15.

Jepang memang penuh akan hal-hal yang diluar kepala ya. Hal tersebut terbukti dengan sejumlah hotel kapsul unik di Tokyo tadi. Kalau punya kesempatan ke sini, mana duluan yang ingin Teman Traveler coba? Next

ramadan
Dunk Q Fishing Team Bali. via Instagram/

Five Best Fishing Tours in Bali

The Best Souvenirs You Can Get from Lombok