Berkunjung ke luar negeri memang menjadi dambaan bagi setiap orang. Rasa senang dan ceria pastinya selalu terbayang jelang keberangkatan. Namun bagi kamu yang beragama muslim pastinya mempertanyakan dua hal ini. Yang pertama adalah keberadaan masjid, dan yang kedua adalah ketersedianya tempat makan halal. Acuan itu sejak dulu menjadi perbincangan paling populer ketika ingin traveling ke luar negeri.
Baca juga : 5 Museum di Surabaya, Cocok Untuk Wisata Edukasi Buah Hati
Nah, ada baiknya mencari banyak informasi mengenai budaya dan apapun tenatng negeri tujuan. Misalnya Amerika Serikat nyatanya banyak sekali masjid-masjid yang bertebaran diantara gedung-gedung tinggi. Nah, untuk tempat kuliner rasanya kamu tidak perlu mencari tempat mewah untuk makanan halal. Ada banyak kawasan ditengah kota besar Amerika Serikat yang bisa kamu datangi untuk menu-menu halal.
Tariq’s Halal Food Cart, New York
Pedagang kaki lima satu ini terkenal dengan makanan halalnya. Pastinya halal dong, sang penjual adalah seorang muslim asli Turki. Berbagai menu andalan sangat laris manis apalagi ketika siang hari. Banyak warga muslim berbondong bondong dan antri membeli menu yang disajikan. Menu paling populer di Tariq’s Halal Food Cart adalah Masala Ayam Tikka dan Ayam Biryani. Buat kamu yang mau istirahat dipenginapan, jangan lupa bungkus ya!
The Halal Guys, New York
Brand makanan kaki lima satu ini sangat terkenal di kota besar New York. Tidak hanya kaum muslim saja yang menikmatinya, penduduk tanpa mengenal agama pun kerap menikmati masakan dari The Halal Guys ini. Menu yang ditawarkan pun bernuansa khas Timur Tengah. Ada banyak nasi dengan berbagai ayam bumbu atau falafel. Jangan khawatir, The Halal Guys sudah memiliki sertifikat halal kok.
Abu Omar Halal, Houston
Makanan kaki lima dengan brand Abu Omar Halal ini memiliki puluhan outlet di seluruh kota besar Amerika Serikat. Untuk di kota Houston tersedia berbagai menu andalannya seperti berbagai makanan khas Timur tengah juga menyediakan pesanana catering untuk kantor-kantor setempat. Menu andalannya tak lain dari daging ayam yaitu Shawarna dan Sandwich Falafel.
Djura Grill Express, New Jersey
Nah buat kamu yang lagi demen masakan grill dan kebetulan berada di kota New Jersey, gak salah juga untuk mencoba Djura Grill Express. Tersedia menu nasi dengan lauk pauknya yang lengkap serta menu grill porsi besar namun harga tetap kaki lima. Jangan khawatir, semua bahan yang digunakan halal 100 persen.
MashaAllah Halal Food Truck
Ketika kamu mengunjungi San Francisco, cobalah untuk bertolak ke San Francisco Bay. Disana tersedia pedagang kaki lima yang menyajikan menu halal dari masakan India dan Pakistan. Daging yang digunakan dijamin halal 100 persen. Menu andalan MashaAllah Halal Food Truck ini adalah Nasi Lemak, Roti Mubarak, dan Mee Hon Goreng dengan cita rasa rempah rempah khas Indoa. Next