Liburan ke Lombok bisa jadi alternatif jika ingin menikmati suasana baru dan berbeda. Bali mungkin sudah terlalu padat dan juga kerap dikunjungi, jadi tidak ada salahnya untuk mencoba eksplorasi travel ke pulau yang bisa dijangkau dengan speedboat dari pulau Dewata atau pesawat dari berbagai kota ini. Jika Anda punya waktu untuk liburan ke Lombok, bagian utara bisa jadi pilihan.
Baca juga : Taman Nasional Alas Purwo, Hutan Tua yang Tak Semistis Dulu Lagi
Mengingat pulaunya yang luas, travel di Lombok Utara bisa jadi pilihan agar terfokus dan tidak capek di jalan jika harus menjelajah hingga ke seluruh pulau. Ada objek wisata apa saja di sana?
1. Air Terjun Tiu Kelep
Anda penyuka air terjun? Tempat wisata di Pulau Lombok bernama Air Terjun Tiu Kelep ini bisa dikunjungi sekalian setelah dari Sendang Gile. Jaraknya hanya 1 kilometer saja kok dari sana. Sekali merengkuh dayung, 2-3 pulau terlampaui kan.
2. Pantai Sire
Rindu pantai yang pasirnya putih dan pepohonan berjajar teduh? Lombok Utara punya Pantai Sire yang cantik. Travel ke sana, jangan lupa bawa peralatan snorkeling ya! Lokasinya mudah dijangkau, bersih dan tidak begitu ramai.
3. Air Terjun Gangga
Lombok Utara gudangnya air terjun. Air Terjun Gangga ini unik dan cantik sekali, menjadi andalan wisata alam Lombok yang mempesona. Ada tiga lokasi air terjun sekaligus dengan dua tingkatan yang akan memanjakan Anda, Bosan dengan polusi di luar sana? Segera berkemas dan traveling ke Lombok saja yuk!
4. Air Terjun Sendang Gile
Taman Nasional Gunung Rinjani memang menyimpan sejuta pesona, salah satunya adalah air terjun Sendang Gile. Travel ke sana cukup menantang, letaknya 600 meter di atas permukaan laut. Anda bisa mencapainya dengan berjalan kaki dari Desa Senaru. Objek wisata ini juga tidak jauh hanya 2 jam dari mataram. Suasananya asri dan segar, lumayan untuk olahraga karena ada ratusan anak tangga untuk dititi.
Tunggu apalagi? Jelajahi indahnya wisata Lombok wisata dengan paket liburan murah ke Lombok segera! Next