in , , , ,

Bingung Nikmati Yang Ijo-Ijo di Jakarta? Kesini Saja!

Taman kementerian PUPR ynag rindang dan asri
Taman kementerian PUPR ynag rindang dan asri

Jakarta identik dengan gedung-gedung pencakar langit yang kian bertambah tiap tahunnya. Tak heran, kota metropolitan ini menjadi pusat segala apapun yang ada di Nusantara. Kendati ini membuat ruang lingkup hijau di Jakarta kian menipis dan bahkan dikategorikan habis. Mengenai Jakarta, mungkin teman traveler pastinya lebih sering mendengar dengan kata macet, banjir, hingga kerusuhan sering mewarnai muda-mudi di ibukota Indonesia ini.

Baca juga : 5 Tips Wisata Saat Bulan Puasa Tetap Seru dan Menyenangkan

Namun jangan negatif dulu ya teman traveler, Jakarta juga memiliki ruang hijau yang dapat kamu jadikan tempat bersantai yang menyenangkan. Nah, mana saja sih ruang hijau Jakarta yang cocok dijadikan tempat bersantai sejenak.

Taman Literasi Martha Christina Tiahahu

Taman Literasi Martha Christina Tiahahu dengan kawasan hijau subur nan rindang
Taman Literasi Martha Christina Tiahahu dengan kawasan hijau subur nan rindang. Foto via detik.com

Taman ini memiliki konsep mengedepankan berkelanjutan setelah direvitalisasi oleh pemerintah kota Jakarta. Tidak hanya menyuguhkan taman yang rindang dan asri namun Taman Martha Christina Tiahahu memiliki fasilitas modern seperti bangunan hemat energi, ruang modern disisi taman yang tertutup berbentuk lingkaran namun tidak memerlukan cahaya lampu karena beberapa konsep cermin memancarkan cahaya alami ketika siang hari.

M Bloc Space Jakarta Selatan

Blom M merupakan kawasan nongkrong muda mudi masa kini yang sangat tenar di Jakarta. Tak heran banyak tempat nongkrong unik dan tentunya selalu ramai oleh pengunjung. Salah satunya M Bloc Space, dimana bangunan ini merupakan bekas rumah dinas Peruri dengan gaya arsitektur tempo dulu yang telah dibiarkan begitu saja lebih dari 20 tahun lamanya.

M block Jakarta Selatan merupakan bekas bangunan Peruri yang disulap menjadi kawasan cafe
M block Jakarta Selatan merupakan bekas bangunan Peruri yang disulap menjadi kawasan cafe. Foto via tirto.id

Meski gaya bangunan tidak begitu menunjukkan era kolonial Belanda namun beberapa sudut ruangan menonjolkan ciri khas rumah nusantara. Hingga akhirnya bangunan yang mangkrak ini dimanfaatkan oleh pihak swasta dengan konsep reuse sehingga dapat dipergunakan lagi untuk menghasilkan uang.

Kantor Pusat Kementerian PUPR

Kantor pemerintahan pastinya bisa dikunjungi oleh siapapun lho. Tidak hanya pekerja atau karyawan ASN namun warga atau umum juga bisa menikmati bangunan kantor pemerintahan melalui wisata tour. Selain infrastruktur, kamu juga bisa menikmati rindang dan asrinya taman kantor. Kantor kementerian PUPR ini memang menggunakan konspe green building. Tak heran jika tampilan kantor ini terlihat sangat hijau.

Taman kementerian PUPR ynag rindang dan asri
Taman kementerian PUPR ynag rindang dan asri. Foto via independensi.com

Taman Sanita adalah nama taman yang terletak didalam komplek kementerian PUPR. Uniknya disini tersedia kolam ikan yang airnya bersumber dari air wudhu yang terpakai. Untuk penggunaan energi listrik berasal dari panel surya yang dipasang diatas bangunan gedung.

Acaraki Jamu Cafe Kota Tua

Kota tua memang area wisata Jakarta yang paling populer. Meski masih dalam tahap pembangunan untuk moda transportasi MRT. Namun kawasan kota tua ini sangat mudah untuk dikunjungi. Bangunan bersejarah ini pastinya merupakan bentuk bangunan dengan sistem reuse yang lebih menguntungkan.

Acaraki Jamu Cafe Kota Tua dengan konsep reuse menjadi bangunan yang sangat komersil
Acaraki Jamu Cafe Kota Tua dengan konsep reuse menjadi bangunan yang sangat komersil. Foto via manualjakarta.com

Tak heran jika banyak bangunan tua ini disulap menjadi kafe-kafe dan resto yang terkenal. Bepohonan hijau didepannya sungguh menjadi daya tarik tersendiri. Mengingat dikawasan ini sangat jarang lahan hijau sehingga menjadi sorotan banyak pengunjung ketika mampir ke acaraki jamu. Next

ramadan

Sepi Pengunjung, Museum Rasulullah Probolinggo Tutup dan Semua Peninggalan Dikembalikan

Jasa travel pulau lombok mengeluhkan kepada pemerintah imbas naiknya harga BBM

BBM Naik, Siap-Siap Liburan ke Lombok Makin Tekor!