Bengkulu menjadi salah satu provinsi di Indonesia yang menyajikan wisata terkenal dengan adanya Bunga Raflesia Arnoldy. Berbagai wisata benteng, monumen dan museum menjadikan Bengkulu terkenal dengan wisata sejarah, dan ini menjadi daya tarik utama para traveler. Namun setiap daerah pastinya memiliki wisata kuliner yang khas untuk memenuhi kebutuhan pangan bagi traveler. Wisata tanpa kuliner pastinya kurang memuaskan juga dong!
Baca juga : Tugu MacArthur, Wisata Sejarah Peninggalan Perang Dunia II di Tanah Papua
Di Bengkulu memiliki sajian kuliner yang begitu menggiurkan. Cita rasa dan aroma yang khas tidak kalah dengan daerah lainnya dinusantara. Mengingat pusat keramaian di Bengkulu lebih mendekat kearah pantai, alhasil sajian menu utamanya adalah berbahan dasar ikan laut. Nah, apa saja sih makanan khas Bengkulu yang sanggup menggugah selera para traveler? Yuk simak ulasan dibawah ini.
Rumah Makan Inga Naya
Di Padang ada Rumah Makan Padang, di Bengkulu ada Rumah Makan Inga Naya. Rumah makan ini paling khas dengan furnitur gaya Bengkulu. Konsep yang disuguhkan menggunakan gazebo dengan model lesehan dibawah pepohonan rindang. Sembari menyantap makanan kamu bisa menikmati suasana sejuk Rumah Makan Inga Naya.
Menu yang disajikan tak lain adalahmakanan khas Bengkulu dari ikan laut seperti rebung asam, gulai timun cendawan, bagar hiu, dan menu ikan laut lainnya. Lokasinya sangat strategis yaitu di Jalan Pasar Pantai, Bengkulu.
Restoran Pindang 77
Bagi kamu yang menyukai makanan seafood, cobalah mendatangi restoran satu ini. Namanya Restoan Pindang 77 menyajikan olahan seafood paling populer di kota Bengkulu. Menu utama jangan ditanya, seperti namanya, pindang menjadi olahan utama yang bisa dimasak berdasarkan pilihan selera, ada menu bumbu khas Bengkulu, asam manis, saus tiram ataupun cukup digoreng.
Bagi kamu yang ingin memakan pincang tanpa takut terkena duri, pilihlah menu bandeng tanpa duri. Restoran Pindang 77 ini beralamat di Jalan Sedap Malam no. 1 Kompleks Ruko Penurunan, Bengkulu.
Rumah Makan Kerapu
Deretan pantai Panjang bengkulu terdapat salah satu restoran yang selalu ramai dengan pengunjung. Namanya Rumah Makan Kerapu, sajian menu yang sungguh menggugah selera ini berbahan dasar ikan kerapu. Kamu bisa memilih ikan kerapu segar yang masih hidup, kemudian dimasak sekaligus oleh chef rumah makan. Kenikmatan ini ditambah dengan menu udang Tempoyak.
Tempoyak adalah salah satu hidangan dari fermentasi durian yang diolah dengan campuran daging ikan laut ataupun udang. Rasanya pasti beraroma durian, namun jangan khawatir urusan rasa. Masakan rumah makan kerapu ini sangat lezat. Bahkan kamu bakal menambah menu nasi untuk menghabiskan lauk yang masih tersisa.
Bebek Sambal Pecut
Ternyata tidak hanya olahan ikan saja, Bengkulu juga memiliki makanan khas yang berbahan dasar bebek. Namanya Bebek Sambal Pecut yang beralamat di Jalan Adam Malik Kelurahan Pagar Dewa Selebar Bengkulu. Sajian menu utama pastinya daging bebek, namun tersedia juga menu ayam goreng, belut, burung puyuh, lele, dan berbagai menu ikan air tawar seperti gurami, nila, mujaer, dan sebagainya.
Untuk sambalnya, memiliki berbagai pilihan seperti sambal terasi, sambal bawang, sambal hijau, dan lainnya dan sajian sambal tergolong pedas, jadi untuk kamu yang tidak suka pedas, cobalah meminta dibuatkan yang tidak begitu pedas.
Ikan Bakar Jingkrak
Lagi-lagi menu ikan laut memang jadi andalan kuliner Bengkulu. Di Warung Ikan Bakar Jingkrak ini menyuguhkan menu seafood dan ikan bakar yang sangat lezat. Menariknya, lokasi warung sangat dekat dengan Benteng Fort Marlborough yang terletak disekitaran pantai Tepak Paderi. Jadi selepas berwisata pantai dan sejarah di Bengkulu, kamu tak perlu berpindah lokasi. Cukup datang ke warung Ikan Bakar Jingkrak, masalah perut teratasi dengan cepat. Next