in , , , ,

4 Air Terjun di Banyuwangi, Salah Satunya Pernah Didatangi Bidadari Loh!

Panorama Alam Banyuwangi yang Menakjubkan Terwakili dengan 4 Air Terjun ini

Banyuwangi merupakan kota di Jawa Timur yang terkenal dengan pariwisatanya. Mulai dari wisata alam, budaya hingga kuliner khas dapat Teman Traveler jajal di Banyuwangi. Bagi Teman Traveler yang suka bermain air dan melihat air terjun, berikut ada 4 air terjun di Banyuwangi dengan panorama alam yang buat Teman Traveler betah berlama-lama di sini. Simak ulasan berikut ya!

Baca juga : Pesona Bukit Bulan, Melongok Perut Bumi di Jambi

1. Air Terjun Lider

Air Terjun Lider via Instagram @idvoyager 

Salah satu air terjun tertinggi di Banyuwangi ini terletak di Lereng Timur Gunung Raung dan berada di Desa Sumberarum, Kecamatan Songgong, Kabupaten Banyuwangi. Air terjun ini juga berada dalam Kawasan Hutan Lindung yang masuk dalam pengawasan Kawasan Resort Pemangkuan Hutan (KRPH). Walaupun perjalanan yang harus Teman Traveler tempuh untuk berlibur ke air terjun ini cukup melelahkan. Semua perjuangan menuju ke tempat ini akan terbayarkan dengan pemandangan yang ditawarkan yakni air terjun setinggi 60 meter dengan ketinggian 1300 Mdpl.

Teman Traveler dapat menemukan 4 air terjun yang merupakan bagian dari air terjun utama. Tidak hanya itu, tanaman hijau yang tumbuh disekitar wisata ini menambah keasrian dan kesejukan mata. Untuk harga tiket masuk, Teman Traveler cukup membayar sebanyak Rp3.000/orang sedangkan untuk parkir motor dan mobil Teman Traveler perlu membayar lagi mulai dari Rp2.000 hingga Rp5.000. Tapi lebih baik Teman Traveler berjaga-jaga untuk membawa uang lebih, karena harganya bisa berubah sewaktu-waktu.

2. Air Terjun Teluk Raung

Air Terjun Telunjuk Raung via Instagram @lifebyteresa_

Air Terjun Teluk Raung yang berada di Kaki Gunung Raung yang berlokasi di Dusun Mangaran, Desa Sumberarum, Songgon, Kabupaten Banyuwangi. Jika ingin menuju ke air terjun ini, Teman Traveler perlu menggunakan kendaraan bermotor, kurang lebih 1,5 jam dari pusat Banyuwangi. Air terjun ini merogoh tiket masuk sebesar Rp5.000/orang dan parkir mulai dari Rp2.000. Ketika sampai di tempat parkir kendaraan, Teman Traveler harus berjalan kaki turun menuju area air terjun.

Setelah melewati jembatan, Teman Traveler akan bertemu dengan kolam alami yang memiliki air jernih dan dingin. Hal itu juga merupakan pertanda bahwa air terjun sudah dekat. Ketika Teman Traveler sudah di area air terjun, rasa lelah itu akan terbayarkan karena pemandangan apik yang dikelilingi tanaman hijau nan asri. Selain itu, dikarenakan letak air terjun yang berada di Kaki Gunung membuat pemandangan di sini sangat indah dengan perbukitan dan bentang alam kehijauan.

3. Air Terjun Jagir

Air Terjun Jagir via Instagram @gerllend

Tidak mau kalah, air terjun yang satu ini juga memiliki pemandangan yang sangat indah! Air terjun ini sering disebut air terjun bidadari oleh masyarakat sekitar karena air yang sangat jernih dan diibaratkan sebagai pemandian bidadari. Destinasi wisata alam ini terletak di Dusun Kampung Anyar, Desa Taman Suruh, Kecamatan Glagah, Banyuwangi. Air terjun ini dekat dengan perkotaan karena jarak tempuhnya hanya memerlukan 30 menit. Kalau datang ke tempat ini, Teman Traveler akan melihat 3 air terjun super indah di tempat yang sama.

Air terjun pertama memiliki ketinggian sekitar 10 hingga 20 meter dengan nama Air Terjun Kembar. Kedua, memiliki ketinggian sekitar 30 – 40 meter dengan sebutan air terjun bersaudara. Sedangkan yang ketiga, terletak agak dalam dan harus menyusuri jalan bebatuan ke atas sejauh 15 – 20 menit. Wisatawan lebih mengenal air terjun ini sebagai Air Terjun Kembar karena merupakan salah satu spot favorit wisatawan untuk berfoto. Teman Traveler juga akan melihat pemandangan alam yang menawan dengan pepohonan rindang serta keasrian tanaman hijau dan jernihnya air terjun ini. Teman Traveler perlu membayar tiket masuk sebesar Rp5.000/orang. Sedangkan untuk parkir mulai dari Rp3.000 – Rp10.000/kendaraan.

4. Air Terjun Coklak

Air Terjun Coklak via Instagram @trayanu

Air terjun yang keempat berlokasi di Dusun Darungan, Tegalharjo, Glenmore, Banyuwangi. Teman Traveler harus menyiapkan stamina yang cukup ya untuk datang ke tempat ini, karena lokasi yang terletak cukup jauh. Dari pusat Banyuwangi, Teman Traveler akan menempuh perjalanan kurang lebih selama 2 jam. Selain itu, medan menuju lokasi juga cukup terjal sehingga disediakan pegangan berupa pagar bambu.

Teman Traveler akan melihat air terjun dan tebing bertingkat. Objek wisata ini juga dikelilingi oleh tanaman hijau yang sangat asri dipadu dengan sejuk dan jernih nya air terjun. Selain itu, air terjun ini memiliki keunikan yaitu pemandangan indah warna-warni layaknya pelangi. Tetapi untuk menuju air terjun ini, masih sedikit sulit karena jalannya yang terjal dan kemungkinan aksesnya yang hanya bisa menggunakan sepeda motor.

Nah itu dia beberapa air terjun yang wajib Teman Traveler kunjungi ketika berlibur di Banyuwangi. Eits jangan lupa untuk tetap berhati-hati dan memperhatikan cuaca agar liburan tidak terganggu dan lebih menyenangkan! Next

ramadan

Gravitasi Tempo Dulu sambil Bernostalgia di Pasar Kampung Duku Purbalingga

Tempat Wisata Unik di Blitar, Tema Wisatanya Bubur loh!