in , , , , , ,

5 Wisata Indah Manggarai, Tempat Asal Anak Angkat Ruben Onsu

Manggarai Barat dan Timur sama cantiknya!

manggarai
manggarai

Baru-baru ini ada kabar bahagia dari salah satu artis Indonesia, Ruben Onsu. Artis pemilik usaha ayam geprek ini telah mengabarkan bahwa ia telah mengangkat anak berbakat yang bernama Betrand Peto. Seperti yang kita tahu kalau Betrand berasal dari Kabupaten Manggarai yang berada di Nusa Tenggara Timur. Manggarai dikenal punya sejuta indah yang sangat cocok untuk berlibur. Berikut ini list yang wajib dicatat untuk menikmati Wisata Indah Manggarai.

Baca juga : Menikmati Bali dari Kafe-kafe Hits di Seminyak

1. Mbaru Niang, Rumah Adat Wae Rebo

Rumah Adat Wae Rebo via Instagram/@fajarwirazdi

Saat pertama kali datang ke Desa Wae Rebo, matamu pasti akan langsung tertuju pada bangunan unik ini. Mbaru Niang memiliki ciri khas 7 buah bangunan yang berbentuk kerucut mencuat di antara kabut.

Uniknya, hanya boleh ada 7 bangunan dan hanya laki-laki saja yang tinggal di sini. Perempuan dan anak-anak harus tinggal di Kombo, desa yang mirip dengan Desa Wae Rebo. Bahkan UNESCO pernah memberikan penghargaan kepada desa ini karena keindahan dan keunikannya. 

2. Air Terjun Cunca Rami

Air Terjun Cunca Rami via Instagram/@alam_manggarai

NTT memang identik dengan Labuan Bajo, namun jika bosan kamu bisa datang ke air terjun sekitarnya yaitu Air Terjun Cunca Rami. Air terjun ini memiliki panjang 30 meter. Untuk bisa sampai ke sini pada awalnya kamu memang bisa naik kendaraan, namun jika semakin dekat maka kamu harus berjalan atau trekking. Jika kamu beruntung kamu bisa melihat pelangi di antara air terjun yang indah ini.

3. Pink Beach

Pink Beach via Instagram/@patty_intotheblue

Pink Beach merupakan daya tarik Taman Nasional Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Bahkan pantai ini masuk dalam nominasi 7 keajaiban alam di dunia. Untuk mendapatkan warna pink-nya, kamu bisa datang sore hari karena pantulan sinar matahari akan membuat pasirnya terlihat berwarna pink. Selain berfoto, kamu juga bisa snorkeling di Pink Beach yang cantik ini.

4. Pulau Rinca

Pulau Rinca via Instagram/@labuanbajo.komodo

Pulau Rinca merupakan pulau habitat asli Komodo selain Pulau Komodo. Jadi kamu tak perlu sedih meski Pulau Komodo mau ditutup, karena kamu masih bisa melihat Komodo di tempat ini. Pemandangan pulau ini mirip dengan Padang Savana di Afrika. Selain itu, matamu akan dimanjakan dengan jernihnya air laut Pulau Rinca. Bahkan kamu bisa melihat terumbu karangnya secara jelas.

5. Goa Liang Bua

Goa Liang Bua via Instagram/@evafitryeka

Gua Liang Bua ini memiliki potensi sumber daya arkeologi, maka tak heran kalau terdapat banyak situs-situs arkeolog di sekitar gua. Faktanya, Gua Liang Bua ini termasuk dalam salah satu situs arkeologi penting di dunia. Dalam gua ini pernah ditemukan Homo Floresiensis atau Manusia Flores. Untuk kamu yang suka meneliti benda prasejarah, Liang Bua ini lebih dikenal sebagai tempat penelitian daripada wisata alam. 

Nah, itu dia keanekaragaman yang bisa kamu temui dalam Wisata Indah Manggarai. Selain tempat wisata kamu juga bisa belajar banyak budaya. Jadi, apakah kamu tertarik datang ke sini? Next

ramadan

Hotel Kesambi Hijau Semarang, Menginap Nyaman dan Murah Meriah

candi sukuh

Candi Sukuh Karanganyar, Wisata Sejarah dengan Mitos Tes Keperawanan