Libur Lebaran tentunya banyak dimanfaatkan sobat traveler untuk mudik. Bagi yang berencana pulang ke Surabaya, ada banyak destinasi wisata menarik lho di Kota Pahlawan. Membawa buah hati ikut serta? Tidak masalah, ada beberapa taman hiburan di Surabaya yang cukup direkomendasikan.
Baca juga : Melipir ke Pantai Kecinan Lombok yang Tenang dan Damai
Selain seru dan menyenangkan, deretan taman hiburan tersebut juga berdiri di area luas dan memiliki fasilitas komplet. Dijamin liburan Hari Raya bersama si kecil dan orang-orang terdekat bakal kian menyenangkan. Penasaran? Berikut Travelingyuk sajikan daftar rekomendasi taman hiburan di Surabaya yang menarik untuk disimak.
1. Suroboyo Carnival Park
Suroboyo Carnival Park pas bagi sobat traveler yang ingin mencari destinasi menarik untuk keluarga dan buah hati di malam hari. Lokasi ini baru buka begitu matahari terbenam. Konsepnya dibuat unik, mirip dengan pasar malam.
Pengunjung akan dimanjakan beragam wahana menarik seperti bianglala, carousel, dan ombak air. Selain itu masih ada beberapa stand yang menawarkan permainan uji ketangkasan dengan hadiah menggiurkan. Di seluruh sudut taman juga tersedia beragam toko yang menjual suvenir, makanan, serta oleh-oleh.
Taman hiburan ini berdiri di lahan seluas delapan hektar dan buka antara pukul empat sore hingga sebelas malam. Tertarik berkunjung? Langsung saja meluncur ke Jl Frontage Ahmad Yani Siwalankerto di daerah Gayungan di liburan Hari Raya nanti.
2. Ciputra Waterpark
Liburan Hari Raya identik dengan perjalanan bersama seluruh keluarga besar. Oleh karena itu ada baiknya memilih destinasi yang punya lahan parkir luas dan bisa dinikmati semua usia. Dua hal tersebut ada di Ciputra Waterpark.
Taman hiburan yang terletak di kawasan Sambikerep ini berdiri di lahan seluas lima hektar. Wahana air yang disediakan lengkap untuk semua usia, mulai dari Sinbad’s Playground, Race Slider, Roc Tower, Marina Lagoon, Sirens River, Chimera Pool, dan masih banyak lagi. Selain itu masih ada fasilitas seperti loker penyimpanan barang, gazebo untuk istirahat, dan musholla.
Ciputra Waterpark juga menyediakan paket khusus jika sobat traveler menghubungi pihak pengelola terlebih dulu. Mereka siap menawarkan servis tambahan berupa bus untuk penjemputan rombongan.
3. Atlantis Land Surabaya
Atlantis Land Surabaya terletak di Jl Sukolilo no 100, Sukolilo Baru, Bulak. Tempat wisata yang masih berada di kawasan Pantai Kenjeran ini berdiri di atas lahan seluas 15 hektar. Konon pembuatannya menggunakan bantuan arsitek asal Australia.
Menghabiskan liburan lebaran bersama keluarga di sini jelas takkan rugi. Sebab ada banyak wahana seru dan spot foto Instagramable. Total ada 32 wahana air yang siap memanjakan para pengunjung, termasuk beragam kolam seluncuran dengan tantangan berbeda.
Atlantis Land Surabaya dijamin bakal menghadirkan pengalaman liburan seru tak terlupakan. Bentuk kompleksnya secara keseluruhan kabarnya terinspirasi dari Universal Studio di Singapura. Lokasi satu ini bisa jadi alternatif andai sudah bosan mengunjungi Suroboyo Carnival.
Itulah sekilas rekomendasi taman hiburan di Surabaya yang bisa dijadikan alternatif lokasi liburan bersama keluarga di Hari Raya. Bagi sobat traveler yang masih bingung hendak menghabiskan waktu di mana selama Lebaran nanti, bisa menggunakan daftar ini sebagai inspirasi. Next