Membahas keunikan Jepang memang tiada hentinya. Keanehan tersebut dapat kalian jumpai pada teknologi, budaya, hingga kuliner seperti Dancing Squid yang membuat banyak orang bergidik ketika melihatnya. Memiliki daya tarik yang kuat untuk menggaet wisatawan, negeri sakura juga menyediakan jumlah tempat menginap nyaman, salah satunya Aso Farm Village. Sangat menggemaskan. Lihat lebih dekat, yuk.
Baca juga : Tempat Menginap yang Tawarkan Program Bermain di Sawah, Super Seru
Punya Tampilan yang Menggemaskan
Tampilan Aso Farm Village bikin siapa saja gemas ketika melihatnya. Berbagai mural karakter binatang dapat dijumpai di setiap bangunan berbentuk kubah ini. Aso Farm memiliki jumlah sebanyak 450 rumah polistiren tahan gempa. Jika kalian liburan bersama keluarga, berkunjung ke sini adalah pilihan tepat karena terdapat banyak hal mengasyikkan di dalamnya.
Hal Menarik yang Dapat Dilakukan
Tak hanya menginap, pengunjung yang datang juga dapat menjumpai hal menarik yakni menyaksikan bermacam flora dan fauna seperti Kapibara khas daerah tersebut. Mengedepankan kesehatan, resort menghadirkan fasilitas bernama “Genki no Mori”.
Ialah alat olahraga yang dibuat dengan memanfaatkan hutan alam dan lembah yang bertujuan untuk menyehatkan fisik dan kecerdikan. Selain itu, restoran, pemandian air panas, spa, dapat dijumpai di sini. Nggak bakal bosan deh!
Sempat Ditutup Karena Gempa
Seperti yang telah diberitakan di media, pada bulan April 2016 lalu gempa brkekuatan 7 SR menghancurkan sebagian besar wilayah sekitar resort. Namun Aso Farm Land berhasil menahan guncangan tersebut. Setelah insiden, resort sempat ditutup selama empat bulan dan kembali dibuka pada bulan Agustus dan sejak saat itu sudah mulai menerima kunjungan wisatawan.
Lokasi dan Tarif
Beralamat di Taman Nasional Aso Kuju, resort berada di ketinggian 1800 kaki. Alamat tepatnya berada di 5579-3 Kawayo, Minamiaso, Distrik Aso, Perfektur Kumamoto. Jika melakukan perjalanan dari pusat kota Kumamoto, kalian dapat berjalan selama 5 menit menuju stasiun Torichosuji.
Lalu menggunakan kereta dengan waktu tempuh 1 jam 16 menit menuju pemberhentian Aso Farm Land. Selanjutnya bisa dilanjutkan dengan berjalan 2 menit untuk sampai ke lokasi. Untuk menginap di kubah menggemaskan ini siapkan tarif mulai dari Rp3,9 juta per malam.
Menggemaskan dan imut banget ya Aso Farm Village di Jepang ini. Makin tertarik untuk menjelajah keunikan wisata negeri sakura? Next