in ,

Tempat Wisata di Lombok yang Belum Banyak Dieksplor

Lombok menjadi alternatif tujuan wisata selain Bali, terutama bagi mereka yang ingin memiliki bulan madu romantis. Selain itu, banyak objek wisata di Lombok yang masih jarang didatangi, sehingga membuat lingkungannya terlihat masih alami dan asri. Itulah kenapa banyak turis yang sekarang lebih memilih untuk pergi ke Lombok ketimbang Bali.

Baca juga : Senda dil Dragun di Swiss, Jalan Setapak Di Atas Hutan Terpanjang di Dunia

Bagi Anda yang suka berpetualang ke tempat-tempat baru, Lombok bisa jadi destinasi yang tepat. Namun, jika Anda ingin perjalanan jadi lebih seru, sebaiknya pilih tempat wisata di Lombok yang belum banyak dieksplor. Tempat-tempat seperti itu pastinya akan menawarkan pesona alam yang menakjubkan. Biar nggak penasaran, berikut adalah list tempat keren di Lombok yang masih jarang dijelajahi.

1. Pink Beach

Pink Beach Lombok via Instagram.com/mavic_pro

Pantai Tangsi memang lebih dikenal dengan sebutan Pink Beach. Hal itu karena warna pasirnya yang berwarna merah muda. Fenomena itulah yang kemudian membuat pantai ini banyak diburu oleh para wisatawan, khususnya yang berasal dari mancanegara. Jika Anda ingin menyaksikan fenomena langka tersebut, sebaiknya pergi ke sana saat musim kemarau, sekitar bulan Mei sampai Oktober. Anda juga harus datang ke pantai ini antara siang hingga sore hari agar tidak ketinggalan momen menakjubkan tersebut.

2. Desa Sembalun

Desa Sembalun via Instagram.com/inyoongg

Lombok juga terkenal dengan desa wisatanya. Salah satu yang belum banyak didatangi adalah Desa Sembalun. Desa ini berada di Kecamatan Sembalun, Kabupaten Lombok Timur. Keindahan alam Deswa Sembalun tentunya tak perlu diragukan lagi. Berlokasi di sebelah utara kaki Gunung Rinjani, desa kecil ini berada pada ketinggian sekitar 1.156 meter di atas permukaan laut. Dari desa ini, Anda bisa memandang keelokan Gunung Rinjani yang hijau dan megah.

3. Bukit Malimbu

Bukit Malimbu via Instagram.com/hao_noah

Tempat keren selanjutnya yang wajib Anda kunjungi di Lombok adalah Bukit Malimbu. Dari atas bukit ini, Anda bisa menikmati sebuah pemandangan yang spektakuler. Bukit Malimbu sendiri terbagi jadi dua, yaitu Bukit Malimbu 1 dan Bukit Malimbu 2. Jika Anda kebetulan berada di Mataram, jaraknya hanya 30 menit dari  sana atau tepatnya berada di wilayah Senggigi.

4. Tanjung Ringgit

Tanjung Ringgit via Instagram.com/moe.alshaibani

Tempat ini sangat cocok buat Anda yang suka berpetualang di alam terbuka. Tempatnya masih asri dan “perawan” alias belum banyak didatangi wisatawan. Tanjung Ringgit sendiri terletak di garis pantai timur Pulau Lombok. Kawasan ini dikelilingi oleh hutan yang masih hijau dan rimbun  yang dikelola oleh Departemen Kehutanan Lombok. Dan Tanjung Ringgit banyak dihuni oleh penduduknya yang sebagian besar adalah petani.

5. Air Terjun Benang Stokal Dan Benang Kelambu

Air Terjun Benang Stokal via Instagram.com/hafizuddin.azizan

Terdapat 5 air terjun dalam kompleks ini. Yang paling dekat dengan pos pintu masuk adalah Benang Stokal. Meski begitu, yang paling indah adalah Benang Kelambu. Untuk masuk ke kompleks air terjun ini, wisatawan harus merogoh kocek sekitar 10.000 per orang. Jika Anda tertarik untuk menyewa seorang pemandu lokal, biayanya berkisar Rp 100.000.

6. Gili Kondo

Gili Kondo via Instagram.com/kiamkana

Lombok memang terkenal dengan Gilinya yang dalam bahasa Sasak berarti pulau kecil. Terkenal dengan dunia bawah lautnya yang indah, Gili Kondo merupakan sebuah pulau kecil di Lombok Timur yang belum banyak terjamah wisatawan. Untuk sampai ke pulau ini, Anda bisa menggunakan boat dengan jarak tempuh sekitar tiga jam sepuluh menit dari Mataram. Dan butuh waktu sekitar sepuluh menit untuk menyeberangi pelabuhan.

7. Masjid Bayan Beleq

Masjid Bayan Beleq via Instagram.com/nusantarakeren

Tak hanya menikmati keindahan alam Lombok, Anda juga bisa berwisata religi di pulau ini. Masjid Bayan Beleq adalah salah satu situs bersejarah di Lombok yang sudah berusia lebih dari 300 tahun. Masjid ini didirikan di Desa Bayan, Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara, atau tepatnya berada di Jalan Labuan lombok. Jika Anda tertarik untuk berkunjung ke masjid ini, disarankan untuk datang saat perayaan Maulid Nabi Muhammad.

8. Pantai Mawi

Pantai Mawi via Instagram.com/wisatadilombok

Pantai Mawi bisa menjadi destinasi seru yang Anda kunjungi bersama teman atau pasangan. Jaraknya hanya 16 km dari Bandara Internasional Lombok atau tepatnya berada di sebelah kiri Pantai Selong Belanak. Di pantai ini, Anda akan dimanjakan dengan panorama pasir putih yang membentang luas di sepanjang garis pantai. Pemandangan menakjubkan itu akan lebih enak kalau dilihat dari atas perbukitan di sekitar pantai.

9. Pantai Selong Belanak

Pantai Selong Belanak via Instagram.com/erineeunike

Setelah mengunjungi Pantai Mawi, Anda bisa melanjutkan perjalanan menuju Pantai Selong Belanak. Selain terkenal dengan kebersihannya, air di pantai ini juga sangat jernih. Yang tentunya akan membuat siapa pun ingin berenang dan merasakan kesejukan air pantainya. Selain itu, pantai ini juga memiliki garis pantai yang melengkung seperti bulan sabit. Dan terdapat beberapa bukit di bagian ujung sabitnya.

10. Pantai Seger

Pantai Seger via Instagram.com/amirbeleqkekah

Sekarang, ayo kita melangkah ke kawasan Mandalika, Lombok Tengah. Di daerah ini, Anda bisa menemukan Pantai Seger yang terkenal dengan keindahan alamnya. Jika Anda kebetulan mampir ke Pantai Kuta Lombok, Anda bisa menyempatkan diri untuk datang ke pantai ini. Jaraknya hanya 15 menitan. Bagi Anda yang ingin mencari ketenangan, Pantai Seger adalah pilihan yang tepat karena pantai ini cenderung masih sepi. Pantai ini memiliki air berwarna biru, jernih,  serta berpasir putih.

Inilah sepuluh tempat wisata di Lombok yang masih jarang didatangi wisatawan. Mereka semua sangat cocok buat Anda yang ingin mencari ketenangan sembari menikmati pemandangan alam yang menakjubkan. Next

ramadan

Written by andi

andi

Super! Ini Dia Kompetisi Makan Cabai di Cina dan Berbagai Belahan Dunia

Kenali Destinasi Traveling Berdasarkan Rencana Perjalananmu