Traveling adalah hal yang menyenangkan. Apalagi jika berkunjung ke negara lain yang memiliki keunikan tersendiri. Pun mengasyikkan, tak sedikit dari traveler yang malas ketika harus packing atau menata seluruh barang ke dalam tas. Nah, untuk kamu yang hobi traveling tanpa menggunakan bagasi, ada tips menarik agar packing lebih cepat dan tentu saja mudah. Penasaran kan? Yuk, simak uraian selengkapnya berikut ini!
Baca juga : Kuliner Khas Banten, Lezat dan Nikmat yang Wajib Dicoba
Bawa Baju dengan Kain Super Ringan
Bagi traveler khususnya wanita, fashion saat traveling sangatlah penting. Namun, apakah semua baju di dalam lemari harus masuk ke dalam tas? Membawa baju banyak memang tidak ada yang melarang. Namun, tentu saja kamu bakal makin kesusahan saat packing. Nah, cara yang paling penting adalah membawa beberapa helai baju dengan warna tidak sama. Catatannya, pilih baju dengan jenis kain yang tidak mudah kusut dan cukup ringan. Meski membawa 5 setelan tetap enteng dan tidak menghabiskan ruang. Jangan lupa pula, untuk menggulung pakaianmu agar ruang kosong makin banyak. Setuju kan?
Kurangi Peralatan Make-up Berlebihan
Selain fashion, make up sudah menjadi hal yang wajib dibawa saat liburan. Baik bedak, pelembab, sunblock hingga lipstik wajib berada di tas. Namun, siapa sangka terlalu banyak menggunakan peralatan make-up juga membuat ruang tas makin penuh. Ada baiknya untuk memilah kembali apa saja yang bakal dibutuhkan saat di sana. Jika perlu, pindahkan semua make-up mu ke dalam tempat yang lebih kecil. Nah, kemudian jadikan satu ke dalam dompet kecil sehingga lebih praktis. Lagi pula, tidak akan semua produk untuk perawatanmu akan dipakai semua saat traveling kan?
Barang dan Dokumen Berharga di Tas Kecil
Nah, untuk mengurangi keribetan saat berada di perjalanan ada baiknya untuk memilah barang serta dokumen berharga dengan pakaian serta make-up. Hal paling praktis yang dapat kamu lakukan adalah membawa tas mini yang memuat barang-barang kecil seperti dompet, paspor, buku, ponsel, pulpen, boarding pass, MP3 player atau kamera pocket. Nah, cara ini juga dapat memudahkan kamu saat packing baik saat mau berangkat atau pulang kembali ke rumah. Setuju kan?
Kurangi Bawa Oleh-oleh
Pulang membawa buah tangan sudah menjadi tradisi traveler Indonesia. Namun, oleh-oleh ini lah yang juga membuat tas makin melebar. Nah, jika memang tidak ingin ribet dengan urusan packing, hindari saja untuk membawa oleh-oleh terlalu banyak saat pulang. Jika tidak memungkinkan, kamu bisa mengirimkan barang tersebut lewat paket. Meski jatuhnya lebih mahal, namun kamu tidak akan bingung lagi untuk meletakkan barang-barang belanjaan di sebelah mana. Setuju kan?
Nah, untuk kamu yang enggan menunggu koper besar di depan conveyor belt, cara di atas cukup praktis. Apalagi buat kamu yang liburan ala backpacker. Bagaimana, tertarik untuk liburan praktis tanpa bingung bagasi? Next