Setiap bagian dari Indonesia memiliki perannya masing-masing dalam menarik wisatawan terutama dari mancanegara. Di timur punya Raja Ampat, mengarah ke tengah ada Bali sebagai destinasi bahari. Beda lagi dengan Sumatera yang populer karena kuliner serta wisata pegunungannya. Kali ini Travelingyuk akan membahas tentang andalan baru Sumatera Utara yaitu Aek Sabaon. Berikut ulasan selengkapnya.
Letak objek wisata ini ada di Tapanuli Selatan, menyuguhkan keindahan alam dengan sagala fasilitas menakjubkan.
Daya Tarik utama ada pada hamparan danau yang luas dan jernih. Di sekelilingnya terdapat fasilitas untuk bersantai seperti bangku taman dan peristirahatan.
Sekilas mirip dengan Swiss. Bagaimana tidak, sejauh mata memandang kamu akan melihat gagahnya pegunungan. Hijaunya pepohonan juga menjadi hiburan mata yang memanjakan.
Untuk masuk ke area ini, cukup menyediakan sekitar Rp10.000,00. Harga yang murah untuk keindahan yang akan kamu dapatkan.
Rumah-rumah tempat istirahat dibangun langsung menghadap danau. Membuat kamu bisa melihat jelas ikan warna-warni dan menghirup udara segar.
Hingga saat ini Aek Sabaon masih dalam proses pembangunan. Nantinya akan ada fasilitas tambahan yang lebih keren. Jadi para pengunjung akan lebih nyaman dan betah berlama-lama di sini.
Di salah satu sudut, terdapat bangunan basar dengan arsitektur khas. Kamu bisa mendatanginya untuk berdamai dengan perut yang kelaparan. Ya, tempat ini difungsikan sebafai kafe dengan menu kuliner enak.
Akses menuju ke sini bisa ditempuh dari Medan kemudian menuju Bandara Aek Godang dengan pesawat. Setelah itu dilanjutkan dengan perjalanan darat selama 2,5 jam.
Memang membutuhkan waktu dan biaya yang tidak sedikit, agar lebih menyenangkan kamu bisa mampir ke beberapa wisata di Sibolga seperti Air Terjun Sihobuk.
Jangan lupa juga mencicipi kuliner enak dan khas di Padang Sidempuan seperti olahan lontongya. Dari Aek Sabaon kamu cukup berkendara selama 1,5 jam. Jika liburan dan kuliner bisa dilakukan, kenikmatan mana lagi yang kamu dustakan?
Lokasi : Aek Sabaon Julu, Marancar, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara
Baca juga : Old but Gold, Keindahan Pantai Banyu Tibo Pacitan yang Eksotik
Objek wisata Tapanuli Selatan dan daerah lain di sekitarnya memang mengagumkan. Terbukti dengan adanya Aek Sabaon. Terlepas dari kabar miring yang mengatakan bahwa pendirian wisata ini telah merusak hutan, Aek Sabaon diharapkan bisa menyumbang manfaat baik untuk wisatawan maupun penduduk setempat tanpa mengorbankan lingkungan. Next