in , , ,

Ngetrip ke Air Terjun Boroma Tamaila Utara, Panoramanya Benar-Benar Takjub

DCIM\100MEDIA\DJI_0007.JPG

Akhir pekan memang menjadi waktu terbaik untuk berlibur dan penghilang penat. Bagaimana tidak, kerjaan demi kerjaan selalu menjadi beban yang harus segera dileburkan melalui agenda berwisata. Tidak ada salahnya untuk mencoba bersatu padu dengan alam yang sejuk dan asri. Lebih tepatnya mengunjungi ekowisata Air terjun Boroma. Air terjun ini terletak di Desa Tamaila Utara, Kecamatan Tolangohula, Kabupaten Gorontalo.

Baca juga : Rujak Cingur Bu Bokin, Kuliner Jombang Favorit Gus Dur

Air terjun Boroma dengan dinding bebatuan yang terlihat eksotis. Foto via timurpost.id

Sajian panorama air terjun Boroma ini sangat indah dan eksotis. Cocok untuk kamu yang sedang healing. Dengan pehopohan yang rindang, gemercik air yang mengalir dari ketinggian menerpa bebatuan dibawahnya yang begitu menyegarkan serta ditambah hembusan angin sepoi-sepoi yang begitu sejuk membuat suasana alam sekitar yang begitu tentram dan nyaman. Tidak cukup disitu, kejernihan air terjun membuat hasrat untuk menceburkan diri sangatlah besar.

Percikan air yang jatuh dari bebatuan membuat suasana semakin menyegarkan. Foto via helpmecovid.com

Namun untuk kamu yang menikmati air terjun dibebatuan, tetaplah waspada dan hati hati karena sebagian batuan memiliki permukaan yang licin serta tajam. Dan waktu yang tepat untuk menikmati air terjun ini adalah ketika musim kemarau, debit air yang tidak begitu besar serta kejernihan air tampak bening. Saking jernihnya, air aliran air terjun ini bisa juga diminum. Namun ketika musim hujan, urungkan niat mu untuk menikmati air terjun ini, karena debit air akan menutupi bebatuan serta warna air yang cenderung keruh.

Akses menuju air terjun Boroma ini sangatlah mudah. Perjalanan menuju Desa Tamalia Utara ini cukup memakan waktu 2 jam perjalanan dari kota Gorontalo. Sesampai di Desa Tamaila, kamu cukup berjalan kaki menuju lokasi dengan mengikuti jalur setapak. Pemandangan perkebunan warga dan pepohonan yang rindang siap menemanimu ketika berjalan menuju air terjun.

Air terjun boroma dengan aliran yang sangat jernih. Foto via liputan6.com

Dan tentunya begitu sampai di lokasi, penat perjalanan akan terbayar lunas oleh panorama yang disuguhkan Air Terjun Boroma. Lokasi air terjun yang terlihat alami serta natural. Tidak banyak wisata yang berdatangan ke air terjun ini, hal ini membuat kawasan tetap terjaga. Keindahan air terjun ini mulai diindahkan oleh pemerintah setempat. Pembangunan bertahap pada akses jalan sehingga lebih mudah dijangkau oleh banyak wisatawan, serta mulai dibangun beberapa warung penjual makanan disekitar pintu masuk air terjun, membuat peningkatan ekonomi warga serta pemasukan daerah setempat. Next

ramadan

Saatnya Jelajah Pulau Mohinggito, Gugusan Pulau Cantik di Utara Gorontalo

Lava Coffee Shop, Menikmati Kopi di Dalam Gua Ditemani Sejuknya Suasana Sekitar