in

Bataputi Coffee House, Surga Penikmat Kopi di Tengah Kemewahan Araya, Malang

Kopi dan sandingan kulinerannya mantap semua.

Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]

Ketika tiba pertama kali di Malang, apa sih yang ingin kamu lakukan? Mungkin salah salah satunya adalah mampir ke tempat wisata yang terkenal dan jadi andalan di Kota Apel. Kamu memang harus mampir untuk berlibur jika punya waktu. Jangan sampai kamu menyesal karena sudah ada di Malang tapi nggak menyentuh wisatanya sama sekali. Kamu mau naik gunung, bermain di pantai, atau menghadang percikan air terjun, semua bisa kamu lakukan.

Baca juga : Temukan Kelezatan Hidangan Asia di The Goody Box Malang

Hanya pilih saja yang sesuai dengan kesukaanmu. Alam memang menarik. Namun bagi sebagian orang, ada yang lebih menggoda dan menjadikan hal ini sebagai pilihan utama. Apalagi kalau bukan kulineran. Saat dihadapkan pada pilihan naik gunung atau mencicipi makanan enak, kamu sendiri akan memilih yang mana guys? Jujur saja, kalau saya lebih memilih makan dulu lah. Naik gunung bisa nanti-nanti, tapi kalau soal urusan perut nggak bisa ditunda lagi. Ketahuan deh kalau saya tukang makan. Tapi lebih baik jujur kan biar tidak ada dusta di antara kita, ya nggak?

Ngomongin soal kuliner atau tempat nongkrong, duh Malang itu gudangnya deh. Salah satu yang rekomended banget adalah Bataputi Coffee House. Coba intip saja informasi dan foto-fotonya berikut ini, dijamin kamu bakal langsung terpesona hanya karena tempatnya saja. Biar nggak lama-lama simak informasinya di bawah ini.

1. Jujukan Penikmat Kopi

Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]
Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]

Hayo siapa yang suka banget nyruput kopi, angkat gelasnya? Karena negara kita memiliki tanah subur dan salah satu komoditinya adalah kopi, nggak heran jika pencinta kopi itu jumlahnya banyak banget. Hal itu membuat keberadaan kafe atau kedai kopi juga merebak di mana-mana. Baik yang berupa kaki lima di pinggir jalan atau berupa coffee house dengan tempat yang mentereng seperti Bataputi. Di tempat ini, kamu bisa menikmati olahan kopi yang diracik oleh tangan-tangan yang ahli sehingga rasanya pun jadi nikmat sekali.

Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]
Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]

Berbagai jenis kopi ada di sini, salah satu yang jadi favorit para pengunjung adalah kopi Flores yang asalnya dari daerah Bajawa, Kabupaten Ngada, NTT. Tangan yang ahli tersebut dengan kreatifnya melukis latte hingga permukaan kopi di gelasmu jadi nampak indah dan menarik. Jangan lupa memotretnya ya sebelum di santap. Sesekali jadi anak kekinian kan nggak apa-apa, mumpung tempat dan menunya itu terpampang nyata keindahannya.

2. Nggak Cuma Kopinya yang Enak

Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]
Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]

Boleh jadi kopi ala Bataputi itu adalah godaan paling kuat karena rasanya yang begitu nikmat dengan aroma kuat yang bisa kamu cium bahkan dari jarak jauh. Namun, keistimewaan coffee house tersebut nggak cuma itu saja. Terdapat menu lainnya yang juga lezat di lidah. Jadi kamu yang nggak suka minum kopi, bisa tetap betah di sana. Karena konsepnya adalah tempat nongkrong, maka untuk makanan lebih banyak tersedia snack seperti tahu crsipy dan sandwich.

Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]
Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]

Namun, bagi kamu yang udah kepalang lapar bisa memesan nasi goreng dan beberapa makanan berat lainnya. Lebih mantap lagi jika kamu ditemani oleh orang-orang terdekat seperti keluarga atau sahabat misalnya. Jadi sembari menyantap makanan dan menikmati kopi, kamu bisa ngobrolin banyak hal, seru sekali kan?

3. Tempatnya Sangat Memanjakan Mata

Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]
Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]

Kamu yang orang Malang, pasti tahu jika Araya adalah kawasan perumahan yang mentereng. Rumah-rumah besar berdiri dengan megahnya. Bahkan ada pusat perbelanjaan, hotel, hingga restoran. Termasuk juga tempat ngopi seperti Bataputi Coffee House. Meski berada di perumahan mewah, namun Bataputi mengusung konsep tradisional ala-ala pedesaan. Tapi di beberapa sudut dipadukan dengan gaya modern.

Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]
Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]

Warna kayu banyak menghiasi perabotan-perabotannya, kamu akan dibuat nyaman. Tempatnya  yang sekeren itu saja bisa dijadikan sebagai destinasi wisata lho. Nah, untuk bisa menikmatinya ya kamu harus membeli satu atau beberapa menunya, jadi nggak cuma numpang berteduh saja. Berbagai menu mulai dari kopi luwak robusta, pusang gula jawa, hingga pizza siap disajikan mulai dari pukul 15.00 sore dan tutup sekitar pukul 23.00.

4. Harga Sebanding dengan Rasa

Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]
Bataputi Coffe House [via instagram @bataputicoffee]

Meski baru dibuka setahun yang lalu tepatnya pada 14 Febuari 2015, namun dalam waktu singkat Bataputi sudah menjadi salah satu tempat nongkrong favorit dan Instagram-able di Malang. Soal harga nggak usah khawatir karena meski tergolong mahal, kamu nggak akan menyesal karena rasa dari menu-menunya itu enak, nampol banget deh di lidah. Untuk kopi, kisaran harganya antara Rp. 30 ribu hingga Rp. 70 ribu. Sedangkan makanan ringannya dihargai antara Rp. 30 ribu hingga Rp. 50 ribu.

Jika kamu ingin mengetahui lebih banyak soal Bataputi, intip saja halaman Instagramnya yaitu akun @bataputicoffee. Atau datang langsung ke alamat Jalan Araya Megah No. 9, Kompleks Taman Indie Resto, Araya, Kota Malang. Next

ramadan

Jajanan dan Kuliner Khas di Solo Rekomendasi Solofoodgram yang Wajib Dicicipi

Spot Traveling Seru dan Instagram-able di Malang, Kapan ke Sana?