in , ,

Bled Castle, Kastil Tertua di Slovenia dengan Pemandangan Danau Eksotis

Pesona Bled Castle di Slovenia yang Berada di Atas Tebing Danau Bled

Bled Castle
Bled Castle

Punya cita-cita jelajah tanah Eropa Tengah? Slovenia yang berbatasan dengan Italia tak boleh terlewatkan. Banyak tempat menawan yang wajib disaksikan sendiri keeksotisannya. Salah satunya Bled Castle yang merupakan kastil tertua di Slovenia. Tak hanya itu, tempat wisata ini menarik karena berdiri di atas tebing Danau Bled. Penasaran kan? Yuk, simak cerita seru dari kontributor Travelingyuk, Muthia Anindita berikut ini.

Baca juga : Ngeri! Hanya Manusia Setengah ‘Batman’ yang Berani Kemping di Sini

Akses Dan Tiket Masuk Bled Castle

Anak Tangga Menuju Kastil
Anak Tangga Menuju Kastil (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Bled Castle, atau Blejski Grad dalam Bahasa Slovenia, terletak di Kota Bled, Barat Laut Slovenia. Kastil ini berdiri di ujung tebing setinggi 130 meter yang menghadap ke Danau Bled, satu-satunya danau di Slovenia. Menurut catatan sejarah Kota Bled, kastil ini pertama kali didirikan pada tahun 1011. Setelah sempat hancur akibat gempa bumi, Bled Castle direstorasi kembali pada tahun 1950.

Pintu Masuk Kastil
Pintu Masuk Kastil (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Bled Castle dapat dicapai dari ibukota Slovenia, Ljubljana, dengan menggunakan bus tujuan Kota Bled. Harga tiket bus satu kali perjalanan adalah 7 euro atau sekitar Rp125.000 dengan waktu tempuh sekitar 1 jam 30 menit. Dari stasiun bus Kota Bled, akses menuju kastil hanya dapat ditempuh dengan berjalan kaki. Letaknya jauh di atas bukit, Teman Traveler harus siap menaiki puluhan tangga.

Bersantai Di Pelataran bawah Bled Castle

Pelataran bawah Kastil
Pelataran bawah Kastil (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Tiket masuk Bled Castle dapat dibeli di depan pintu masuk kastil. Harganya 11 euro, termasuk potongan harga sebesar 1,5 euro untuk pembelian makanan atau minuman di restoran dan kedai kopi di dalam kastil. Bled Castle dibuka mulai pukul 08.00 hingga 20.00

Kremsnita
Kremsnita (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Setelah memasuki pintu utama kastil, Teman Traveler akan tiba di pelataran bawah kastil. Di sini terdapat kedai kopi yang menjual kue khas Kota Bled, Kremsnita. Sangat cocok untuk menambah energi Teman Traveler usai mendaki puluhan anak tangga menuju kastil.

Keindahan Danau Bled dari Atas Kastil

Danau Bled
Danau Bled (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Usai mengisi tenaga, perjalanan dilanjutkan dengan kembali menaiki anak tangga. Teman Traveler akan tiba di pelataran atas kastil.

Dari sinilah keindahan Danau Bled, satu-satunya danau di Slovenia dapat dinikmati. Di tengah danau tersebut terdapat sebuah pulau yang merupakan lokasi berdirinya Church Of Assumption, gereja kecil dengan 99 anak tangga.

Kapel Eksotis dan Museum di Bled Castle

Kapel DI Kastil
Kapel DI Kastil (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Di bagian atas kastil terdapat sebuah kapel bernuansa Gothic yang dibangun pada abad ke-16. Kapel ini didirikan untuk menghormati Bishop St. albuin dan St. Ingenium. Di bagian atas kastil juga terdapat museum yang menceritakan sejarah Kota Bled dari masa ke masa. Museum ini memamerkan berbagai benda peninggalan masa lalu, seperti artifak dan fosil. Bahkan terdapat kerangka manusia utuh yang berasal dari abad ke-10.

Museum Sejarah Bled
Museum Sejarah Bled (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Sisi Lain dari Kastil Tertua di Slovenia

Museum Wine Di Dalam Kastil
Museum Wine Di Dalam Kastil (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Di dekat pelataran bawah kastil terdapat Museum Percetakan yang memamerkan mesin cetak kuno yang dinamakan Gutenberg. Dengan menggunakan mesin ini, buku pertama Slovenia yang berjudul “Catechismus And Avecederium” dicetak. Buku tersebut juga dipamerkan di museum ini. Teman Traveler juga dapat melihat demonstrasi cara kerja mesin cetak Gutenberg ini.

Bled Castle
Bled Castle (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Di dalam Bled Castle terdapat ruangan tempat penyimpanan wine (wine cellar) yang sekarang disulap menjadi museum. Di sini teman traveler dapat mencicipi berbagai jenis wine dan menyaksikan demonstrasi pembuatan wine dengan cara tradisional. Teman traveler juga dapat mencoba membuat wine sendiri loh dan hasilnya dapat dibawa pulang sebagai cinderamata.

Demikian daya tarik Bled Castle, kastil tertua di Slovenia yang menghadap langsung ke danau Bled. Objek wisata ini bisa Teman Traveler kunjungi jika berminat jelajah Eropa Tengah. Atau juga yang tengah liburan ke Italia. Bagaimana, tertarik untuk berkunjung ke sini? Next

ramadan

Written by muthia anindita

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

7 Pilihan Glamping di Bali, Tawarkan Suasana Bulan Madu Romantis yang Mewah

Pantai Watu Kodok

Pantai Watu Kodok, Pilihan Wisata Eksotis di Kabupaten Gunungkidul