Buka bersama memang jadi momen yang tepat untuk menjalin kembali silaturahmi. Dari teman sekolah, kuliah, hingga kerja, semua berlomba menggelar acara bukber. Siapa nih yang sering bingung ketika momen ini datang? Apalagi kalau ditunjuk sebagai panitia pelaksana.
Baca juga : Kuliner Anti Mainstream Ini Gabungan dari Dua Masakan Enak, Sudah Coba?
Di Malang Raya tidak susah untuk menemukan lokasi untuk menyelenggarakan berbuka bersama. Dengan paket yang cukup beragam dan tentunya harga yang ramah di kantong. Berikut ini list hotel di Malang dan Batu dengan paket buka bersama di bawah Rp200.000.
Golden Tulip Holland Resort
Hotel bintang 5 yang ada di Panderman Hill, Kota Batu, menyediakan program buka bersama dengan nama Pasar Tiban Iftar Buffet Dinner. Beragam menu dapat ditemukan di Pasar Tiban ini. Mulai kuliner Timur Tengah seperti kebab hingga masakan tradisional Jawa. Untuk menikmati beragam menu lezat tersebut, cukup menyediakan kocek Rp148.000/pax. Tak ketinggalan juga program buy 10 get 1 free.
The Shalimar Boutique Hotel
Dari Kota Batu, kita beralih ke pusat Kota Malang. The Shalimar Boutique Hotel yang berada di Jalan Cerme No. 16. Hotel berbintang 5 ini, menyelenggarakan program all you can eat “Break Fasting Like a Sultan” mulai 2 April sampai 1 Mei 2022. Berbagai menu yang ditawarkan hanya dibanderol dengan harga Rp150.000/pax. Selain itu, terdapat juga hampers set untuk dikirimkan sebagai suvenir ke kerabat terdekat.
Shanaya Resort
Beralih ke Kabupaten Malang. Tepatnya di Perumahan GPA, Ngijo, Karangploso, kamu dapat menemukan Shanaya Resort. Paket buka bersama yang berjudul “Ngabubu Rich Shanaya” ini menawarkan berbagai macam menu. Mulai dari Timur Tengah, Asia, hingga Western. Per porsinya dibanderol dengan harga Rp145.000 saja.
Atria Hotel
Sama seperti hotel lainnya, Atria juga menawarkan pilihan paket buka bersama “The Journey of Ramadhan”. Bedanya, menu yang disajikan berbeda setiap harinya. Sehingga kamu dapat memilih hari sesuai dengan menu yang diinginkan. Untuk menikmati buka puasa di hotel bintang 4 ini, hanya perlu menyiapkan Rp99.000 saja untuk per pax.
Momen Ramadan pasti jadi kesempatan untuk menjalin silaturahmi dan memperbanyak waktu berkualitas. Baik bersama teman maupun keluarga. Dari empat di atas mana yang ingin kamu datangi? Next