in ,

Cafe Brick, Serunya Suasana Jogja Rasa Eropa

Cafe Brick
Cafe Brick

Punya cita-cita traveling ke Eropa tapi belum terwujud? Tenang, Jogja punya beberapa tempat yang mirip banget dengan daratan cantik tersebut. Salah satunya adalah Cafe Brick Galery & Lounge, tempat nongkrong asik yang didesain seperti kafe-kafe ala Inggris. Wah, seperti apa sih keunikan dari Cafe Brick yang langsung ramai sejak pertama kali di buka ini? Yuk, intip foto-fotonya berikut!

Baca juga : Tips Liburan Bersama Keluarga Saat Pandemi

Kafe Baru Jogja yang Baru Sebulan Dibuka

Ruangan Bawah Cafe Brick
Ruangan Bawah Cafe Brick [image source]
Kamu yang hobi traveling atau menikmati kuliner Jogja mungkin masih asing dengan nama Cafe Brick. Pasalnya, tempat nongkrong di kota Gudeg ini baru saja di buka sekitar tanggal 10 April 2017 lalu. Terletak di Jalan Damai No. 6, Palagan Yogyakarta, rencananya Cafe Brick akan melakukan soft opening pada 10 April 2017 mendatang. Nah, karena masih baru, tentu saja banyak promo yang ditawarkan.

Cafe Brick Cantik
Cafe Brick Cantik [image source]

Tempat Nongkrong Asik dengan Konsep Vintage

Cafe Brick dari depan
Cafe Brick dari depan [image source]
Belum masuk ke dalam saja, kamu pasti sudah jatuh cinta dengan Cafe Brick. Mengapa demikian? Pasalnya, tempat nongkrong ini mengangkat tema unik dan berbeda dari yang lain. Pemilikinya menggunakan tema Vintage British Style yang kini tengah digandrungi anak muda. Dilihat dari jalan, bangunan unik ini semakin menarik karena menampilkan nuansa jalanan seperti di London.

Gaya Vintage Kafe Jogja
Gaya Vintage Kafe Jogja [image source]

Ruangan yang Nyaman Untuk Bersantai dengan Sahabat

Ruangan di Cafe Brick
Ruangan di Cafe Brick [image source]
Setelah memasuki bangunan dua lantai ini, pengunjung dapat menikmati banyak ornamen serta interior yang bertema vintage. Di lantai bawah dilengkapi Ac, juga beberapa tempat dengan desain berkonsep Inggris. Sementara di lantai dua nampak lebih luas dan terbuka. Pemandangan asik ini, sangat cocok untuk anak muda yang ingin berkumpul bersama sahabat.

Spot Foto Vintage yang Menarik
Spot Foto Vintage yang Menarik [image source]

Varian Makanan dan Minuman Lezat di Cafe Brick

Kopi Yummy
Kopi Yummy [image source]
Seperti tempat serupa pada umumnya, Cafe Brick menawarkan beragam menu makanan yang enak. Mulai dari main course, dessert, soup, snack hingga beverages, lengkap tersedia. Tempat nongkrong yang buka 24 jam ini juga menyediakan menu tengah malam yang mereka sebut dengan istilah Brick’s Burjo. Jadi, ketika berkunjung ke sana, akan tetap ada makanan yang mengenyangkan perut. Sementara untuk harga tiap menunya bervariasi sekitar Rp7000,00 – Rp95.000,00.

Menu Di Cafe Brick
Menu Di Cafe Brick [image source]
Nama : Cafe Brick Galery & Lounge
Alamat : Jl, Damai No. 6 Yogyakarta
Jam Buka : 24 Jam
Instagram : instagram.com/cafebrickjogja/

Saat ini Cafe Brick masih dalam masa trial hingga tanggal 10 April 2017 mendatang. Selama itu pula, ada diskon hingga 20% untuk para pengunjung. Nah, jika berniat untuk berkunjung ke sana, lebih baik datang pagi-pagi karena menjelang malam sangat ramai dengan pengunjung. Next

ramadan

Incip Nasi Buk Madura di Surabaya yang Rasanya Susah Dilupain

Tagihan Makanan Terry Peck

Kaget Kena Tagihan Jutaan di Restoran, Pria ini Mencoba Bunuh Diri