Alun- alun Bantul atau biasa disebut Paseban, kerap tampak lebih ramai di akhir pekan. Bukan tanpa alasan, tiap Minggu di sepanjang jalan di sekitarnya, mulai perempatan Gose hingga depan Masjid Agung, diadakan Car Free Day Bantul.
Baca juga : Museum Geologi Bandung, Wisata Masa Lalu Menemui T-Rex!
Jalanan ditutup total dari kendaraan bermotor, sejak pagi buta hingga sekitar pukul 10.00. Car Free Day Bantul diadakan untuk warga yang ingin berolahraga tiap Minggu pagi maupun berwisata kuliner. Aktivitas ini juga cocok buat Teman Traveler yang ingin mencari family time berkualitas.
Jajan Telur Puyuh Goreng
Teman Traveler akan melihat banyak anak kecil sibuk mencari jajanan di Car Free Day Bantul. Kalian juga bisa ikut mencoba lho. Di sini ada banyak jajanan pasar nikmat dan beberapa makanan kekinian yang sedang hits di kalangan anak muda.
Salah satu jajanan populer di Paseban adalah telur puyuh goreng. Digoreng dengan wajan cetakan kecil, kuliner sederhana ini hanya diberi bumbu garam. Tak ada kandungan penyedap yang berbahaya untuk anak-anak. Minyak yang digunakan pun selalu baru. Dengan harga Rp3.000 per porsi, Teman Traveler tak perlu ragu menyantap sajian ini.
Permainan Anak dan Tempat Swafoto
Beres membeli jajanan, Teman Traveler bisa ajak buah hati, keponakan, maupun adik bermain di Taman Paseban. Di sini ada banyak wahana permainan asyik yang aman untuk anak-anak. Sembari seru-seruan, si kecil bisa ikut bersosialisasi dengan teman sebayanya.
Bagi yang ingin melepas lelah, di sini juga tersedia deretan bangku nyaman untuk beristirahat. Terdapat pula beberapa mural yang cukup keren untuk dijadikan latar belakang swafoto. Asyiknya lagi, masuk taman ini sama sekali tak dipungut biaya Teman Traveler cukup membayar biaya parkir Rp2.000 saja.
Nonton Latihan Sepatu Roda
Di sisi lain taman, atau tepat di pinggir alun- alun, biasanya ada banyak anak- anak yang tengah berlatih sepatu roda. Pemandangan unik ini bisa jadi hiburan tersendiri bagi si kecil yang suka melihat hal-hal baru. Jika Teman Traveler membawa anak-anak, boleh juga diajak bermain sepatu roda di sini.
Car Free Day Bantul sangat disarankan buat Teman Traveler yang ingin habiskan waktu bersama keluarga, kulineran, berolahraga, maupun sekedar duduk dan mengobrol santai di taman. Usai puas berkeliling di sini, kalian bisa lanjut mampir ke Pasar Bantul untuk beli sarapan maupun kebutuhan rumah tangga lain.
Bagaimana, asyik kan? Jadi tunggu apa lagi Teman Traveler, segera agendakan liburan di Bantul dan mampir ke sini. Jangan lupa share pengalaman kalian di platform kontributor Travelingyuk ya. Next