in , , ,

Deep Dive Dubai Kolam Selam Terdalam di Dunia, Bagian Dari Kota Bawah Air Terbesar

fi deep dive dubai

Dubai seakan tidak ada habisnya, setelah infinity pool tertinggi sekarang ada Deep Dive Dubai sebuah kolam selam terdalam di dunia. Bagian dari kota bawah air terbesar yang mempunyai kedalaman 196 kaki, mengalahkan kolam deepspot di Polandia. Yuk simak ulasan di bawah ini.

Baca juga : Rekomendasi Akomodasi di Bali Untuk Refreshing Dekat Pantai Balangan, Mulai Dari Rp 700 Ribuan

Kedalaman Mencapai 60 Meter

kedalaman mencapai 60 meter
Ilustrasi via instagram deepdivedubai

Dikutip dari CNN Travel, Deep Dive Dubai sebuah atraksi kolam selam dengan kedalaman mencapai 60 meter (196 kaki) telah mendapatkan gelar ‘kolam renang terdalam untuk menyelam’ oleh Guinness World Record pada 27 Juni lalu. Kolam ini berisi 14 juta liter air tawar yang setara dengan volume kolam renang ukuran olimpiade.

Selain itu kolam ini juga empat kali lebih besar dari kolam selam lainnya di dunia. Suhu kolam telah diatur agar nyaman untuk menggunakan pakaian selam yang tipis atau baju renang pada 30 derajat Celcius.

Kota dan Studio Film Bawah Air

kota dan studio bawah air
Ilustrasi via instagram deepdivedubai

Selanjutnya yang membuat kolam ini menarik adalah adanya kota bawah air, nantinya para penyelam dapat menjelajahi apartemen bawah laut. Sistem tata letak cahaya dan suara canggih telah diatur sedemikian rupa agar memberikan suasana berbeda.

Kolam ini juga mempunyai fungsi lain sebagai studio film bawah air, ruang pengeditannya pun tersedia di sekitar kolam. Bagi wisatawan yang ingin belajar menyelam bisa mengikuti kursus penyelam pemula dan penyelam bersertifikat. Lalu, nanti para pengunjung akan diajak tur oleh pemandu selam.

Kemudian ada 56 kamera dipasang pada sekitar kolam demi memastikan keselamatan penyelam. Ada ruangan hiperbarik atau pemberian oksigen dengan kapasitas 12 orang untuk keadaan darurat.

Jangan Mengunjungi Puncak Burj Khalifa Setelah Menyelam

jangan mengunjungi burj khalifa
Ilustrasi via instagram deepdivedubai

Setelah menyelam dalam kedalaman 60 meter pada Deep Dive Dubai, jangan mengunjungi puncak Burj Khalifa terlebih dahulu, sebab setelah menyelam disarankan untuk menunggu 18-24 jam sebelum naik ke ketinggian lebih dari 300 meter (1.000 kaki). Agar terhindar dari resiko perubahan tekanan udara yang dapat mencederai telinga hingga paru-paru. Saat ini kolam terdalam di dunia hanya dibuka bagi tamu undangan, untuk umum baru diresmikan akhir tahun 2021 ini.

Demikian ulasan Deep Dive Dubai kolam selam terdalam di dunia yang mengajak Teman Traveler berpetualang menjelajahi kota bawah airnya. Jangan lupa selalu menerapkan protokol kesehatan. Next

ramadan
Grojogan Sewu

Air Terjun Grojokan Sewu, Keindahan Di Tengah Sawah

fi 5 hal yang dihindari setelah scuba diving

5 Hal yang Harus Dihindari Setelah Scuba Diving