Tulungagung, Jawa Timur terus menerus berinovasi untuk memunculkan destinasi wisata anyar untuk menyedot pengunjung. Setelah sebelumnya ada Bukit Jomblo, Kedung Tumpang dan lain sebagainya, sekarang Tulungagung juga menawarkan destinasi berkonsep edukasi kopi dan wisata kekinian. Namanya adalah Dokar Dreamland Tulungaggung yang hits di media sosial.
Baca juga : Wisata Ngasem Park Semarang, Suguhkan Taman Bunga Sampai Rumah Hobbit
Milik Perusahaan Kopi Dokar
Destinasi wisata di Tulungagung satu ini tidak dikelola secara swadaya masyarakat, melainkan milik dari sebuah perusahaan. Pihak perusahaan yangmengelolanya yakni Perusahaan Kopi Dokar atau PT. Cahaya Pasific Raya. Ini merupakan sebuah perusahaan yang menjual berbagai kopi bubuk yang lokasinya berada di Tulungagung.
Lokasi Dokar Dreamland
Dokar Dreamland ini dibuka pada Desember 2017 yang lalu. Lokasinya berada di Desa Karangadom, Kauman, Tulungagung. Tempatnya dekat dengan wisata Srabah, hanya memiliki jarak kira-kira 100 meter saja. Jadi setelah kamu puas bermain-main di Dokar Dreamland ini, bisa berkunjung ke destinasi wisata di sekitarnya yang memiliki jarak dekat.
Edukasi Tentang Kopi
Tak hanya menawarkan panorama yang unik, di Dokar Dreamland ini kamu juga bakal belajar banyak hal mengenai kopi. Kamu bisa melihat langsung proses pengolahan kopi hingga bisa disajikan. Jadi, bagi kamu yang gemar dengan kopi, bisa banget berkunjung ke sini. Coba secara langsung, pulang juga bisa membawa berbagai kopi bubuk untuk diseduh di rumah.
Bertabur Spot Selfie Kekinian
Selain belajar mengenai kopi, kamu juga bisa mendapatkan banyak stok foto. Pasalnya, disediakan berbagai spot foto kekinian. Spot yang paling hits di antara yang lainnya adalah Rumah Hobbit. Ada selfie corner lainnya yakni jembatan dengan air terjun kecil, bebatuan yang fotogenic dan lain-lain. Lokasi yang cocok untuk menjadi jujukan kamu yang gemar hunting berbagai foto kekinian ya.
Harga Tiket Masuk ke Sini
Buat kamu yang ingin jalan-jalan ke destinasi wisata ini, harga tiket masuknya sangat murah meriah. Harga tiket masuk untuk orang dewasa Rp10.000. Sementara itu untuk anak-anak, hanya akan ditarik Rp5.000 saja.
Nah, buat kamu warga sekitar Tulunggagung, Dokar Dreamland ini bisa jadi alternatif untuk dikunjungi ya. Bisa liburan tipis-tipis dan mendapatkan stok foto yang Instagramable. Kapan nih berangkat ke tempat wisata ini? Next