Untuk saat ini, di mana pariwisata menjadi andalan menjalankan berbagai bisnis, maka nggak akan sulit mencari tempat yang pas untuk bersantai, entah sendirian atau bersama dengan orang lain seperti pasangan atau keluarga. Coba intip Bali, kamu akan benar-benar merasakan liburan yang sesungguhnya jika datang ke Pulau Dewata tersebut. Hampir di mana-mana terdapat fasilitas untuk memanjakan turis. Mulai dari berbagai jenis penginapan hingga kuliner rasa mantap, semuanya ada di Bali. Begitu juga dengan beberapa daerah lain di Indonesia seperti Lombok atau Sulawesi, masing-masing memiliki ciri khas dan daya tarik.
Baca juga : Resort di Canggu Dekat Pantai Harga 1 Jutaan, Jadi Buruan Para Turis
Nah jika mengunjungi tempat-tempat wisata itu merupakan hal yang membosankan buat kamu, akali saja dengan bersantai di hotel. Kamu bisa menenangkan dari sambil menikmati fasilitasnya. Kamu nggak perlu ke luar ke mana-mana, cukup di dalam hotel saja sudah bisa membuat kamu terhibur kok. Biar kamu makin yakin untuk menghabiskan waktu di hotel, berikut ini kami telah mengumpulkan beberapa fasilitas dan layanan yang umumnya ada di hotel bintang 5. Apa saja itu? Simak ya ulasannya di bawah ini!
1. Wifi di Seluruh Area Hotel
Meski niatnya ingin bersantai di hotel, namun tetap saja kamu nggak bisa sepenuhnya menjauhkan diri dari dunia luar. Berbagai informasi seputar berita dan lain sebagainya mungkin sangat kamu butuhkan. Biar kamu nggak ketinggalan informasi, hubungkan saja perangkatmu ke internet dengan mengandalkan fasilitas wifi di seluruh area hotel. Dengan begitu, kamu masih tetap eksis di sosial media bisa berbagai foto.
2. Sarapan
Kamu harus memanfaatkan waktu di hotel sebaik mungkin untuk menghilangkan kepenatan. Saat bangun pagi, bukan hanya matahari yang menyapa, tapi juga pasangan yang ada di sampingmu. Tapi jika nggak ada, kamu nggak perlu khawatir. Karena masih terdapat hidangan pagi untuk sarapan yang bisa kamu santap sekenyang-kenyangnya.
3. Laundry dan Dry Cleaning
Jika hanya semalam saja sih kamu mungkin nggak butuh bawa baju banyak-banyak. Tapi meski berhari-hari menginap di hotel pun cukup membawa baju sedikit karena telah disediakan fasilitas laundry dan dry cleaning. Minimal bawa tiga setel baju. Satu dipakai dan untuk baju yang kotor kamu bisa meminta pegawai hotel untuk mencucikannya. Selain itu, ada juga fasilitas lain seperti setrika lengkap dengan papannya di setiap kamar. Dalam keadaan darurat, kamu bisa mengandalkannya untuk merapikan pakaianmu.
4. Layanan Valet
Valet adalah istilah untuk layanan parkir di hotel. Petugas valet akan menawarkan jasa untuk mencarikan parkiran. Jadi kamu bisa langsung turun di depan lobi hotel tanpa repot menuju parkiran untuk mengamankan kendaraanmu. Jika kamu membawa banyak barang dapat mengandalkan layanan porter atau petugas pembawa barang. Bagitu juga saat check out dari hotel, petugas tersebut akan membawakan koper dan lain sebagainya sampai ke bagasi mobilmu.
5. Peralatan untuk Teh dan Kopi
Tamu adalah raja dan kamar hotel yang kamu sewa bisa kamu anggap seperti istana. Jangan cuma tidur atau bermalas-malasan. Kamu bisa menyantap makanan bahkan di dalam kamarmu atau meminum teh saat sore hari. Agar memudahkan para tamu, biasanya di setiap kamar hotel telah disediakan peralatan untuk membuat teh atau kopi seperti cangkir dan teko pemanas. Bahan-bahannya juga disediakan ada bubuk kopi, teh, gula, bahkan garam dan cokelat terkadang juga disuguhkan.
6. Layanan Cuci Mobil
Fasilitas hotel terutama yang mendapat predikat bintang 5 memang keren. Bahkan kamu bisa mendapatkan layanan untuk mencuci mobil. Saat kamu bersantai dan beristirahat, minta saja pegawai hotel untuk membersihkan mobilmu yang sudah kotor dan penuh dengan debu. Dijamin, saat keluar dari hotel bukan wajahmu saja yang ceria, tapi juga kendaraanmu terlihat kinclong.
7. Fasilitas Penukaran Uang
Jika kamu berada di dalam negeri sih nggak banyak yang bikin khawatir, tapi bagaimana jika kamu menginap di hotel luar negeri? Jika kamu baru pertama kali datang ke hotel di belahan bumi lain, mungkin akan mengkhawatirkan soal bahasa dan mata uang. Tenang saja, kamu bisa memilih hotel yang menyediakan jasa penukaran uang. Begitu juga soal penggunaan bahasa, hotel mewah biasanya mengandalkan pegawai yang memiliki kemampuan menggunakan berbagai bahasa.
8. Ruang Fitnes
Tubuh yang tidak banyak bergerak bisa memicu berbagai penyakit. Meski niatmu untuk santai di hotel, tapi kamu nggak boleh mengabaikan olahraga dan kebugaran. Untuk terus menjaga kesehatan, ada ruang olahraga baik indoor maupun outdoor. Saat pagi hari, kamu bisa lari-lari mengelilingi hotel atau angkat beban di ruang fitnes hotel.
9. Kolam Renang Indoor dan Outdoor
Saat ini makin banyak hotel didirikan di Indonesia, nggak heran karena berbagai destinasi wisatanya membuat Indonesia pantas dijuluki sebagai surga dunia. Kemewahan hotel nggak jarang dilihat dari bentuk kolam renangnya. Makin unik dan keren kolam renangnya, sebuah hotel akan semakin mentereng. Apalagi jika kolam renangnya dekat dengan pemandangan alam seperti pantai atau perbukitan, kamu bisa menikmati sunset sembari nyantai di pinggir kolam renang
10. Sauna
Buat kamu yang nggak mau banyak bergerak, tapi ingin tubuh sehat dan segar bisa mengandalkan fasilitas sauna. Bukan hanya itu, karena ada layanan pijat. Tubuhmu yang kaku dan lelah, akan lebih rileks saat dipijat. Bila kamu ingin tampil lebih cantik juga bisa melakukan perawatan tubuh. Bahan-bahan alami seperti herbal adalah pilihan menarik untuk merawat tubuh di sauna.
Itulah beberapa layanan dan fasilitas di hotel yang akan membuat kamu semakin betah. Tentu saja masih ada banyak fasilitas lain yang nggak kalah keren seperti kamar mandi lengkap dengan peralatannya, fasilitas hiburan, hingga brankas dan saluran telepon pun bisa bebas kamu pakai kapan saja. Next