Jogja, salah satu kota tujuan para backpacker. Meski dikenal dengan gaya traveling berbudget rendah, bukan berarti harus serba menyedihkan, lho. Salah satu cara mengakali budget untuk penginapan, bisa memilih berbagai kost harian. Dengan di bawah standard, namun fasilitas dan juga kenyamanannya tidak jauh beda dengan hotel di Jogja yang mewah . Ini dia beberapa kost harian yang bisa dicoba.
Baca juga : Desa Tetebatu di Lombok NTB Mewakili Indonesia di Ajang Desa Wisata Internasional
Kost D’Rosela
Kost D’rosela berlokasi di dekat Monjali. Dengan furniture lengkap dan kamar yang dijamin nyaman, tarifnya berkisar Rp. 175 ribu permalamnya. Untuk ke arah kampus UGM atau UNY pun bisa ditempuh hanya dalam 10 menit jika lewat Jakal. Seperti fasiltas hotel pada umunya, D’rosela menyediakan AC, TV, bahkan jaringan wifi di kamar. Murah tapi mewah, kan?
Nama : Kost D’Rosela
Alamat : Jalan Sulawesi VII Nomor 5, Yogyakarta
Kost Harian Puri Javana
Tak hanya di pusat kota Gudeg, kost harian ini juga bisa ditemukan di sekitaran Sleman. Puri Javana tak hanya menyewakan kamar untuk bulanan, namun bisa juga digunakan para wisatawan yang ingin beristirahat dengan nyaman tanpa harus keluar uang banyak. Untuk seharinya, kost ini memasang tarif sekitar 200 ribu. Dan serunya, ada pilihan warna, lho. Hijau segar, pink lembut, sesuaikan saja dengan seleramu.
Nama : Puri Javana (khusus putri)
Alamat Kost : Cluster Grha Amarta, Jalan Amarta, Seturan, Sleman Jogja
Telepon : 0813 2855 7309/0857 2960 0168
Kost Andalus
Traveling ke kota pelajar ini memang selalu ngangenin. Namun, bisa bangkrut nih kalau harus keluar biaya banyak hanya untuk hotel. Bagi backpaker yang datang beramai-ramai, bisa sewa kost harian di Andalus hanya dengan harga 275 ribu untuk 5-6 orang dalam satu kamar. Ada fasilitas ruang TV dan dapur bersih untuk bersama. Andalus bahkan menyediakan persewaan armada motor untuk keliling kota, lho.
Nama : Kost Andalus
Alamat : Monjali, Yogyakarta
Telepon: 085643460906 / 082137352015/ 087738103106
Bbm : D0b485a8
Kost Izzi
Daerah kampus UGM dan UNY memang salah satu titik ramai di Daerah Istimewa ini. Jelas, kuliner saja tak akan habis-habis kamu cicipi. Izzi Kost harian tersedia untuk putra dan putri, ruangan terpisah. Dengan tarif mulai 125 ribu perharinya, kamu sudah bisa menikmati berbagai kenyamanan ala hotel mewah, lho.
Nama : Izzi Kost
Alamat : Jl Tantular No 316, Jembatan Merah, Gejayan Sleman Jogja
Telepon : 0858 7820 5551 atau 0878 4573 4387
(0274) 556747 atau (0274) 2920740 atau (0274) 2920806
Kost Bintaran
Penginapan yang dekat dengan stasiun memang selalu jadi pilihan utama. Kost Bintaran Jogja ini misalnya, berlokasi cukup dekat dengan stasiun Lempuyangan, Yogyakarta. Para backpacker tidak perlu khawatir kalau tiba saat tengah malam. Untuk kamar yang bisa dihuni hingga 4 orang, kost tarifnya sekitar Ro. 200 ribu per harinya. Patungan sama rekan traveling bisa hemat. Seminggu di Jogja juga tidak bikin miskin, nih.
Kamar untuk backpacker [image source]
Nama : Kost Bintaran
Alamat : Jl. Bintaran Wetan No.2 Rt3 Rw1 Wirogunan, Mergansan, Daerah Istimewa Yogyakarta
Telepon : 0823-2686-0800
Kalau sudah tahu begini, jadi ingin buru-buru packing dan segera berangkat ke Jogja, ya. Tidak perlu nunggu budget banyak, sudah bisa tidur nyaman. Jadi kapan, nih? Next