Jajanan unik dengan bentuk aneh kini makin menjamur di Indonesia. Ada nasi dicampur mangga bahkan ayam dengan saos cokelat. Tak hanya itu, donat pun juga ada yang nyeleneh. Kemungkinan, kamu bakal berpikir dua kali untuk mencobanya. Penasaran apa saja donat teraneh tersebut! Berikut rangkumannya.
Baca juga : Indahnya Tokyo Camii&Turkish Culture Center, Masjid yang Kabarnya Menjadi Lokasi Akad Nikah Syahrini
1. Donat dengan Campuran Hati Angsa
Kamu pasti terkejut ketika melihat jajanan berbentuk bulat di New York ini. Tak hanya olahan tepung yang gurih, di dalam donat ini terdapat hati angsa. Bisa dibayangkan bagaimana rasa dari jajanan satu ini kan? Kalau penasaran, datang saja ke Do Or Dine yang terletak di Brooklyn.
Donat Basil dengan Selai Nanas
Basil merupakan daun mirip Kemangi yang biasa digunakan sebagai penguat makanan Italia. Ternyata, daun ini juga digunakan sebagai campuran donat di Rise in Durham, Amerika. Bukan hanya itu saja, jajanan bulat ini juga diolesi selai nanas dengan taburan kacang pistachio. Berniat mencobanya?
3. Donat Dead Elvis
Begitulah banyak menyebut jajanan satu ini. Donat satu ini terlihat mirip sandwich karena toppingnya. Terdiri dari selai kacang, daging sapi, pisang serta jelly. Jika berniat kamu bisa mencobanya dan datang ke Psycho Donuts di Campbell dan San Jose, USA.
4. Donat Bertopping Jangkrik
Bukan lagi dicampur pisang atau basil, kamu bakal berpikir dua kali untuk mencoba donat satu ini. Adalah Psychobugz yang menggunakan serangga terutama jangkrik sebagai toppingnya. Meski menjijikan, konon rasa kuliner satu ini terasa lezat karena menggunakan campuran karamel dan cokelat.
Berminat untuk mencoba jajanan super aneh di atas? Bagi yang terbiasa dengan kuliner ekstrem bakalan tertarik. Lalu, bagaimana denganmu? Next