Indonesia tak pernah kekurangan pantai untuk menarik minat wisatawan. Namun tak melulu mengandalkan hamparan pasir putih, perairan jernih, atau kekayaan bawah laut, sejumlah pantai di Tanah Air menyajikan daya tarik khusus lewat formasi karang atau batu unik.
Baca juga : Inilah 4 Mochi Khas Indonesia, Gak Kalah dari Jepang Lho
Batu maupun karang tersebut ditempa oleh proses alam selama beberapa puluh atau bahkan ratusan tahun, hingga akhirnya menghasilkan bentuk menarik. Tak jarang kemudian dijadikan inspirasi untuk menamai lokasi pantai yang bersangkutan. Berikut daftar pantai di Indonesia yang punya formasi batu dengan bentuk unik. Awas, salah satunya bisa bikin kamu geli!
1. Pantai Batu Payung
Terletak di kawasan wisata Mandalika, Lombok Tengah, Pantai Batu Payung terkenal karena memiliki karang besar. Bentuknya jika diperhatikan mirip sebuah payung, hingga menginspirasi penduduk setempat untuk memberikan nama demikian pada tempat ini. Jika berniat untuk bersantai maupun berenang di pantai ini, siap-siap kecewa. Pantai Batu Payung tidak memiliki hamparan pasir putih dan sebagian besar wilayahnya terdiri dari bebatuan. Meski demikian, bukan berarti pantai yang pernah muncul di sebuah iklan rokok ini kurang populer. Tak sedikit pengunjung datang ke sini hanya untuk sekedar berfoto-foto dengan latar belakang Batu Payung.
2. Pantai Batu Dinding
Pantai yang berlokasi di Bangka ini memiliki sebuah batu granit besar. Posisinya juga unik karena seperti berdiri tegak dan terlihat menonjol dibanding batu-batu lainnya di sekitar pantai. Batu ini sering disebut penduduk sekitar sebagai Batu Dinding dan kerap dijadikan spot untuk foto-foto.
Di depan batu setinggi 20 meter ini, terdapat batu unik lain yang dinamakan batu pari karena bentuknya sekilas mirip ikan pari. Di luar keunikan batunya, pantai ini menawarkan pemandangan menarik seperti perairan, kapal pengangkut timah yang sering berlalu-lalang, dan dermaga kapal nelayan milik penduduk setempat.
3. Pantai Suwehan
Pantai Suwehan terletak di wilayah Pulau Nusa Penida, Bali. Salah satu daya tarik utama lokasi ini adalah Batu Jineng, yang memiliki bentuk unik. Batu Jineng berdiri tegak di tengah-tengah Pantai Suwehan. Bentuknya lancip, hampir mirip seperti sebuah piramida, namun tak simetris. Tidak sedikit wisatawan yang membandingkannya dengan logo sebuah perusahan apparel skateboard dan snowboard asal California.
Jalan menuju Pantai Suwehan tidak mudah, karena harus melalui jalur yang dihiasi bebatuan dan lumayan curam. Namun kelebihannya, pantai ini masih relatif sepi pengunjung hingga cocok bagi mereka yang ingin bersantai menikmati suasana tenang.
4. Pantai Kelingking
Sama seperti Pantai Suwehan, pantai satu ini juga terletak di kawasan Pulau Penida. Selain perairannya yang biru dan jernih, Pantai Kelingking dikenal punya sebuah batu alam berbentuk unik di bagian pesisirnya. Banyak turis asing menyebut batu tersebut mirip dengan kepala dinosaurus T-Rex. Ada juga yang mengatakan lebih mirip dengan paus.
Namun apapun itu, ada banyak sekali pengunjung yang menyempatkan datang ke sini hanya untuk berfoto dengan latar belakang batu unik tersebut. Pantai Kelingking juga terkenal dengan spot diving yang oke banget, yaitu manta point. Sesuai namanya, di sini para pengunjung bisa berenang dengan bebas menikmati indahnya pemandangan bawah laut Bali sambil ditemani ikan pari.
5. Pantai Batu Limau
Riau ternyata memiliki pantai yang unik, letaknya ada di Pulau Kundur di Tanjungbalai Karimun. Penduduk sekitar menamakannya sebagai Pantai Batu Limau, dan memang tidak salah jika lokasi satu ini disebut punya bebatuan alam dengan bentuk unik.
Bagaimana tidak, jika menjelajahi sudut Pantai Batu Limau dengan seksama, kita akan menemukan sebuah batu yang bentuknya, maaf, mirip alat kelamin pria. Tak hanya itu, masih ada batu unik lain yang bentuknya sangat identik dengan alat kelamin perempuan.
Tidak ada yang tahu pasti bagaimana kedua batuan tersebut bisa berbentuk sedemikian rupa. Namun yang jelas banyak pengunjung yang antusias berfoto dengan latar belakang batuan tersebut, meski tak sedikit yang merasa geli melihatnya.
Itulah tadi beberapa pantai di Indonesia yang memiliki bentuk bebatuan unik. Ternyata selain karena pemandangannya yang indah, sebuah pantai juga bisa punya daya tarik lain lewat fenomena alam yang terjadi di sekitarnya. Next