Bicara soal deretan pantai eksotis di Pacitan memang seakan
tak ada habisnya. Kawasan ini memiliki begitu banyak pantai dengan pemandangan elok nan memanjakan mata. Namun satu yang pantang Teman Traveler lewatkan adalah Pantai Srau.
Baca juga : Menyapa Gunung Sumbing, Tertinggi Kedua di Jawa Tengah
Jalur Berkelok
Pantai Srau terletak di Desa Candi, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Dari Alun-alun Pacitan, destinasi ini bisa dicapai dengan menumpang mobil pribadi dalam waktu sekitar satu jam. Teman Traveler bakal menyusuri jalur sepanjang kurang lebih 22 kilometer.
Pastikan kendaraan dalam kondisi prima, lantaran jalan menuju sini lumayan berkelok-kelok meski sudah diaspal halus. Teman Traveler sebaiknya tidak berkunjung saat hari libur atau long weekend karena biasanya jalanan cukup macet.
Perairan Biru dan Jernih
Srau tergolong pantai perawan dan masih jarang disambangi wisatawan. Tak heran jika Teman Traveler takkan menemukan banyak sampah di sini. Asyiknya lagi, perairan di sini begitu jernih dan terlihat berwarna biru. Benar-benar memanjakan mata siapapun yang melihatnya.
Serasa di Pantai Pribadi
Lokasi Srau cukup tersembunyi sehingga tidak terlalu banyak wisatawan yang berkunjung ke sini. Hamparan pasir putihnya benar-benar bersih, bebas dari sampah. Kehadiran deretan bukit karang semakin menambah daya tarik lingkungan sekitarnya.
Selain wisatawan lokal, Teman Traveler juga akan menemukan beberapa turis asing di sini. Mereka biasanya datang untuk menunggang ombak alias berselancar.
Bersantai Nikmati Deburan Ombak
Srau ini berada di pesisir Jawa bagian selatan dan berhadapan langsung dengan Samudra Hindia. Jadi sebaiknya Teman Traveler berhati-hati karena ombak pantai ini cukup besar. Patuhi semua himbauan yang diberikan petugas.
Pihak pengelola juga menyediakan tempat duduk di beberapa titik agar pengunjung bisa santai sembari nikmati pemandangan tepi pantai. Jika Teman Traveler punya kemampuan berselancar, bisa coba asyiknya menaklukkan gulungan ombak Srau.
Kemping Juga Asyik
Bagi Teman Traveler yang suka berkemah, cobalah rasakan sensasi terlelap sembari ditemani syahdunya deburan ombak Pantai Srau. Tenang saja, pengelola siap memberikan izin bagi pengunjung yang ingin mendirikan tenda di sekitar pantai.
Jadi kapan Teman Traveler berkunjung ke Pantai Srau di Pacitan? Yuk, agendakan segera. Jangan lupa abadikan momen sebanyak mungkin, karena di sini banyak spot menarik yang bisa kalian jelajahi. Next