“Cantik”, satu kata yang bisa digunakan untuk mensifati dua hal di dunia ini, yang pertama adalah gunung dan yang kedua adalah para wanita. Hai kamu para pria sejati, pasti setuju dengan hal ini. Mendaki gunung itu bukan perkara mudah, namun bukan suatu hal yang mustahil dilakukan. Sekarang puncak tertinggi dunia yang ada Himalaya sana saja sudah digapai oleh banyak orang. Mereka bukan hanya berhasil mengalahkan alam yang menantang, tapi juga dirinya sendiri. Puncak ditapaki, rasa takut dihindari dan semangat terus diperbaharui, begitulah seharusnya para pendaki yang mengangkat langkah bukan untuk puncak semata, tapi juga keselamatan bersama.
Baca juga : Anti Gosong! Catat Skincare yang Wajib di Bawa ke Pantai
Jika berbicara soal pendakian, bukan hal yang tepat lagi jika menyinggung soal gender atau jenis kelamin. Jangan dikira medan yang terjal dan menanjak cuma cocok untuk para lelaki. Asal ada kemauan dan usaha kaum hawa juga bisa mendaki. Contohnya saja beberapa Srikandi berikut ini, senyuman mereka sewaktu menunjukkan kebanggaan di kala mendaki, sungguh seperti pemanis keindahan pegunungan. Ini dia foto-fotonya!
1. Yuliana Nuraini
Yuliana Nuraini nampak begitu bahagia saat dirinya berhasil sampai di Puncak Kentheng Songo, Gunung Merbabu. Gadis cantik yang akrab dipanggil Lia ini adalah mahasiswi UGM Angkatan 2012 dan berasal dari Tuban.
2. Dianna Rosaa
Ibu guru cantik yang asal Bandung ini sudah pernah melihat pemandangan dari gunung terindah di Indonesia, apalagi kalau bukan Gunung Rinjani di ketinggian 3726 mdpl.
3. Ameilia Sinarta
Berpose dengan latar belakang awan dan tiang Bendera Merah Putih, Amelia Sinarta tersenyum berusaha mengutarakan salam bahagianya dari puncak tertinggi di Pulau Jawa yaitu Mahameru.
4. Farah Yuizzu
Gadis Indonesia katanya ingin melihat dunia luar, salah satunya yang mampir ke puncak Gunung Semeru beberapa waktu yang lalu. Farah berasal dari Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
5. Tyafani Hastari
Jangan Remehkan Tyafani, di balik senyumannya yang teduh di pandangan ia sudah pernah sampai di banyak puncak gunung. Mulai dari Lawu, Rinjani, hingga Semeru.
6. Evelyn Mey Fanny
Evelyn yang saat ini berdomisili di Banyuwangi, Jawa Timur ini memiliki misi tertentu saat mendaki gunung. Misalnya saja saat mendaki Semeru beberapa waktu yang lalu, ia sepertinya berniat cari jodoh. “Selfie tanjakan cinta dalam misi mencari jodoh wkwk.” Katanya di Instagram. Kira-kira sudah nemu apa belum ya?
7. Debi Sagita
https://www.instagram.com/p/BG-aRKfSzbh/?taken-by=debisagita
Pemilik wajah cantik yang memiliki motto “manly inside girly outside” ini tampil sebagai seorang petualang dan Puncak Mahameru berhasil dia hampiri. Ternyata, Debi ini juga berprofesi sebagai artis lho, keren kan?
8. Vina Adzania
Cewek berhijab yang ngefans banget sama One Piece ini beberapa waktu yang lalu sempat ke Gunung Prau. Tas besar tak jadi masalah, lelah biarkan mendera dan akhirnya puncak di depan mata.
9. Chintia Latief
Selebgram yang satu ini nampaknya suka banget berbagi foto traveling, khususnya yang bernafaskan alam seperti pegunungan dan laut. Salah satu gunung yang pernah didaki oleh wanita asal Jakarta ini adalah Gunung Prau.
10. Laura Glory
“Bahagiakan dirimu, hapus keangkuhanmu, matikan keluhan, kembangkan syukur, percaya hidupmu akan lebih bahagia dari sebelumnya..” tulis Laura Glory dalam akun Instagramnya, sungguh kata indah penyemangat hati yang terluka.
11. Uki Wardoyo
https://www.instagram.com/p/BL5YPP0gzLs/?taken-by=ukiwardoyo
Menurut Uki ” Pendaki zaman sekarang Itu cukup naik gunung wisata sudah bisa dikira pendaki” , iya juga sih. Kalau menurut kamu sendiri bagaimana?
Sepuluh pendaki cantik di atas adalah sebagian kecil dari para wanita di muka bumi ini yang berhasil menepis rasa malas, mengabaikan lelah hingga akhirnya sampai pada tujuan. Jika mereka sudah, kamu kapan berangkat? Next