in , , , ,

Istimewa, Mulai Dari Angklung Hingga Bola Buatan Madiun Mewarnai Piala Dunia 2022

Piala dunia 2022 Qatar mewarnai sejumlah perwakilan dari Indonesia
Piala dunia 2022 Qatar mewarnai sejumlah perwakilan dari Indonesia

Ajang Piala Dunia 2022 tengah berlangsung di Qatar ini ternyata membawa nama baik bagi negara Indonesia. Tanpa disadari berbagai serba-serbi asli Indonesia telah berkibar di ajang bergengsi sepak bola internasional. Mesti tidak dengan timnasnya, Indonesia mampu tampil melalui barang asli buatan Indonesia seperti bola, angklung, hingga salah satu pendamping kapten timnas Portugal Cristiano Ronaldo sebagai Player Escort. Nah, beginilah ulasan beberapa dari Indonesia yang mewarnai Piala Dunia 2022 di Qatar.

Baca juga : Tangkahan Bah Alip Simalungun, Sulit Bilang Tidak pada Air Biru dan Hijau Toscanya

Piala dunia 2022 Qatar mewarnai sejumlah perwakilan dari Indonesia
Piala dunia 2022 Qatar mewarnai sejumlah perwakilan dari Indonesia. Foto via jakartanetizen.com

Player Escort

Perwakilan dari anak Indonesia bernama Ulul Albab El Ibrahim menjadi satu diantara jutaan anak dibelahan dunia yang terpilih sebagai Player Escort atau pendamping pemain ketika berlaga di Piala Dunia 2022. Anak kecil ini sangat beruntung, ia tak tanggung tanggung menjadi pendamping salah satu kapten timnas Portugal yaitu Critiano Ronaldo.

Ulul Albab El Ibrahim menjadi player escort Cristiano Ronaldo pemain Timnas asal Portugal yang mendunia
Ulul Albab El Ibrahim menjadi player escort Cristiano Ronaldo pemain Timnas asal Portugal yang mendunia. Foto via tribunstyle.com

Ia menemani Cristiano Ronaldo mulai dari berjalan keluar dari ruangan pemain menuju lapangan hingga berbaris rapih hingga menyanyikan lagu kebangsaan. Anak semata wayang dari Ayah yang bernama Budi Prasetyo ini sempat tertangkap kamera ketika Ronaldo bersalaman dengan pemain asal Ghana sebelum pertandingan dimulai.

Angklung

Ternyata alat musik tradisional asal Jawa Barat Indonesia ini begitu meriah mewarnai Piala Dunia 2022 di Qatar. Angklung tengah menjadi pilihan panitia Piala Dunia dalam menggandeng Katara Cultural Village Foundation. Katara adalah pusat kebudayaan di Doha yang kerap menampilkan berbagai pertunjukan seni dan kini Katara Cultural Village Foundation bekerja sama dengan kedutaan negara dunia di Qatar untuk memeriahkan ajang sepak bola internasional.

angklung mewarnai piala dinia 2022 di Qatar
angklung mewarnai piala dinia 2022 di Qatar. Foto via nysnmedia.com

Katara telah menggandeng Kedutaan Indonesia dengan menggelar pertunjukan musik angklung di Al-Ibdaa Courtyard pada 18-28 November 2022. Dengan pertunjukan ini Kedutaan Besar Indoensia di Qatar bekerja sama dengan Saung Angklung Udjo yang berlokasi di kota Bandung.

Bola Sepak Made In Madiun

Istimewa memang untuk Indonesia, kali ini menjadi perbincangan hangat lantaran bola untuk perhelatan sebak bola internasional ini telah diproduksi oleh anak bangsa dari Madiun. Nyatanya bola yang diproduksi dari PT. Global Way Indonesia ini tidak hanya digunakan dalam piala dunia 2022 di Qatar namun telah menemani berbagai kompetisi bola di liga Eropa. Hal ini juga diungkapkan sendiri oleh Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputro.

Bola sepak piala dunia 2022 di Qatar hasil produksi dari Madiun Indonesia
Bola sepak piala dunia 2022 di Qatar hasil produksi dari Madiun Indonesia. Foto via welfare.com

Bola yang diproduksi sekitar bulan Maret 2022 ini telah resmi diluncurkan untuk piala dunia dengan label Adidas salah satu label olahraga asal Jerman. Dalam bahasa Arab nama Al-Rihla ini memiliki arti perjalanan. Desain dari bola Al- Rihla sangat terinspirasi dari berbagai kultural, arsitektural, kapal ikonik dan berbagai atribut negara Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022. Next

ramadan
Benteng Pendem Ngawi atau Benteng Van De Bosch

Cagar Budaya Benteng Pendem Ngawi Makin Cantik Bak Kastil Eropa

Uncertain Journey 2. [Foto via Instagram]

10 Potret Pameran Terbaru Museum MACAN Chiharu Shiota yang Super Estetik dan Penuh Makna